Kemudian, pemain Johor Darul Ta'zim itu berharap para suporter bisa kembali mendukung Timnas Indonesia pada laga penting kontra Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada esok hari.
Jordi juga mengaku bila dukungan para suporter memberi efek dorongan bisa memberikan yang terbaik meraih kemenangan untuk Timnas Indonesia.
"Saya juga berharap hal serupa akan terjadi besok, stadion penuh dengan dukungan suporter," harap Jordi.
"Sejujurnya terasa sangat luar biasa ketika kami bermain di depan dukungan suporter. Memang kadang kami merasa lelah, tetapi (dukungan mereka) memberi dorongan buat kami supaya tetap bermain," tutupnya.
Timnas Indonesia dijadwalkan akan menghadapi Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 di SUGBK pada 6 Juni 2024.
Selanjutnya, skuad Garuda akan kembali menjamu tamunya, yakni Filipina di laga terakhir putaran kedua pada 11 Juni mendatang. (igp/hfp)
Load more