tvOnenews.com - Kapten Timnas Indonesia, Jordi Amat menjadi sorotan setelah 'dikartu merah pada laga melawan Irak dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Jordi Amat menerima kartu merah dari wasit Shaun Evans pada menit ke-59 setelah melanggar dengan keras Youssef Wali Amyn.
Kartu merah yang diterima Jordi Amat membuat Timnas Indonesia kesulitan untuk menyamakan kedudukan hingga akhirnya kalah 0-2 dari Irak.
Blunder pemain Johor Darul Ta'zim (JDT) itu bukan pertama kali terjadi ketika memperkuat Timnas Indonesia.
Berikut tiga blunder Jordi Amat bersama Timnas Indonesia.
1. Gol Bunuh Diri
Jordi Amat mencetak gol bunuh diri pada pertemuan pertama kontrak Irak di Stadion Internasional Basra tahun lalu.
Mantan pemain Espanyol ini mencetak gol bunuh diri pada menit ke-35 sehingga skuad Garuda tertinggal 0-2 dari Irak.
Performa buruk lini belakang yang dikomandoi oleh Jordi Amat pun membuat Indonesia menelan kekalahan dari Irak dengan skor telak 1-5.
2. Kehilangan Bola
Blunder Jordi Amat terus berlanjut ketika Timnas Indonesia bermain imbang melawan Filipina di Manila.
Pada pertandingan tersebut, Jordi Amat mencoba untuk menggiring bola ke area tengah lapangan.
Namun bola berhasil dicuri oleh pemain Filipina sehingga gawang Timnas Indonesia kebobolan.
3. Menarik Baju
Timnas Indonesia bermain apik saat menghadapi Jepang dalam pertandingan krusial di fase grup Piala Asia 2023.
Akan tetapi, permainan apik itu buyar pada menit ke-3 karena Jordi Amat menjadi penyebab penalti untuk Jepang.
Dia menarik badan pemain Jepang sehingga wasit memberikan hadiah penalti.
Ayase Ueda sukses mengeksekusi tendangan penalti tersebut dan akhirnya Timnas Indonesia menelan kekalahan.
(fan)
Load more