Striker milik ADO Den Haag itu tampak mendorong dagu Ernando agak sedikit mendongak memberikan sebuah pertanda bahwa angkat kepalamu.
Sontak saja aksi Rafael Struick langsung menjadi perbincangan hangat di media sosial.
"Yang lebih salutnya si Ridho lari nyamperin Ernando terus suruh berdiri pas kejadian kesalahan Ernando," terang fans Garuda.
"Keep strong Ernando, percayalah dibalik kegagalan Insyaallah pasti ada kesuksesan yang telah menanti di depan sana," ucap fans.
"Jangan sedih Ndo, itu biasa dalam pertandingan pasti ada kekalahan dan kemenangan, buat Ernadno semangat," ucap fans.
"Irak cuma menang hoki doang, betul nggak? dari segi permainan Indonesia tadi sangat baik," ucap fans.
"Nando sampai minta maaf di instagram. please ini bukan salah lu, semangat," terang suporter Garuda.
Selanjutnya anak-anak asuh Shin Tae-yong bakal menghadapi Filipina pada tanggal 11 Juni. untuk dengan misi mendapat poin penuh demi menjaga asa lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. (ind)
Load more