tvOnenews.com - Timnas Indonesia akan melakoni laga terakhir mereka di babak kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran kedua menghadapi Filipina di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada Selasa (11/6/2024) malam.
Pada laga terakhir ini Timnas Indonesia menargetkan kemenangan demi bisa melaju ke babak selanjutnya di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Kemenangan atas Filipina akan membantu Timnas Indonesia menjadi runner up dari Grup F dengan torehan 10 poin.
Timnas Indonesia (Sumber : PSSI)
Timnas Indonesia sendiri masih harus mewaspadai Vietnam yang berada di bawah mereka dengan selisih satu poin saja.
Di laga terakhir, Vietnam akan menghadapi Timnas Irak yang sudah dipastikan lolos ke putaran ketiga sebagai juara grup F dengan torehan 15 poin.
Maka dari itu, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, dipastikan akan menurunkan skuad terbaiknya demi meraih tiga poin di laga terakhir.
tidak hanya itu, STY juga mungkin saja memainkan pemain-pemain yang baru dipanggil untuk laga kualifikasi Piala Dunia kali ini.
Pasalnya, salah satu nama yang berhasil mencuri perhatian pecinta sepak bola Indonesia saat pengumuman skuad Timnas Indonesia untuk kualifikasi Piala Dunia adalah Malik Risaldi.
Pemain Madura United Malik Risaldi (Sumber : Madura United)
Salah satu pilar penting dari Madura United (MU) itu mendapatkan kesempatan untuk membela Timnas Indonesia.
Malik Risaldi sendiri memang memiliki statistik yang cukup mentereng dengan Madura United di Liga 1 musim ini.
Tercatat, Malik sudah mencetak 13 gol dan 4 assist dari 36 pertandinya yang ia jalani untuk Madura United musim ini.
Catatan itu, membuat dirinya menjadi pemain lokal yang paling subur di Liga 1 musim ini.
Malik Risaldi juga berhasil membawa Madura United melaju hingga partai final Championship Series Liga 1 musim ini.
Dengan statistik mentereng yang ia torehkan musim ini, tak heran Shin Tae-yong memanggil pemain kelahiran Surabaya itu ke Timnas Indonesia.
Malik Risaldi lakoni debut bersama Timnas Indonesia (Sumber : tvonenews.com - Julio Tri Saputra)
Malik sendiri sudah melakukan debut dengan Timnas Indonesia saat menjalani pertandingan uji coba menghadapi Tanzania.
Malik memulai laga dari bangku cadangan dan baru masuk pada menit ke-78 pada laga uji coba yang berlangsung di stadion Madya Senayan Jakarta, Minggu (2/6/2024) itu.
Meski hanya bermain selama 12 menit, performa Malik Risaldi mendapat pujian dari para penggemar Timnas Indonesia di media sosial.
Pada laga uji coba ini skuad Garuda hanya mampu menahan Imbang Tanzania dengan skor akhir 0-0.
Shin Tae-yong (Sumber : Instagram @shintaeyong7777)
Selepas pertandingan Shin Tae-yong yakin jika bergabungnya malik bisa menambah kekuatan di lini depan Timnas Indonesia.
"Malik dipilih karena bermain baik di Liga 1 (musim ini)," ujar Shin Tae-yong dalam konferensi pers pasca laga, Minggu (2/6/2024).
"Dan Malik memang pemain yang diperlukan oleh saya di tim (Timnas Indonesia)," tambah pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Pemain berusia 27 tahun itu merupakan pemain sayap yang bisa dimainkan di sisi kanan maupun di sisi kiri, maka kehadiran Malik bisa menjadi opsi untuk Shin Tae-yong jika mengalami kebuntuan di sisi sayap.
Namun sayang, pada laga menghadapi Irak pada Kamis (6/6/2024) kemarin, Malik Risaldi belum diberi kesempatan untuk bermain. Pada laga tersebut Timnas Indonesia harus takluk dari Irak dengan skor 2-0.
Dengan menargetkan kemenangan pada laga menghadapi Filipina, bukan tidak mungkin jika Shin Te-yong akan memberikan kesempatan untuk Malik Risaldi bermain pada laga kontra Filipina malam nanti.
(tsy/akg)
Load more