Setelah mencapai target dengan membawa Garuda Muda lolos ke 8 besar pada Piala Asia U-23 2024, Shin Tae-yong kemudian diperpanjang kontraknya.
Keberhasilan timnas Indonesia ini tak terlepas dari peran penting program naturalisasi dari PSSI.
Perpaduan pemain lokal dan naturalisasi yang bahu membahu terbukti dapat mengangkat prestasi Timnas Indonesia, sebut saja Shayne Pattynama, Jordi Amat, Jay Idzes, Ivar Jenner, Rafael Struick, Elkan Baggott.
Kemudian yang tak kalah mentereng, pemain kelas eropa yang bergabung ke skuad Garuda adalah Nathan Tjoe-A-On, Thom Haye, Ragnar Oratmangoen, Calvin Verdonk.
Di dalam perjalanan tim nasional Indonesia, program pemain naturalisasi bukan hal baru di era pelatih Shin Tae-yong dan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.
Sebelumnya telah banyak pemain naturalisasi yang sempat memperkuat tim Garuda, simak 5 pemain naturalisasi yang memiliki karier cemerlang di timnas Indonesia tapi tak sejalan di klub.
1. Raphael Maitimo
Eks Bintang Naturalisasi Timnas Indonesia, Raphael Maitimo. (kolase tvOnenews)
Raphael Maitimo merupakan pemain naturalisasi yang telah melanglang buana di beberapa klub besar di Liga 1
Pemain yang berposisi sebagai gelandang ini tercatat pernah bela timnas Belanda usia 15, 16, dan 17. Kemudian dia memilih menjadi warga negara Indonesia tahun 2012.
Load more