Diego Michiels merupakan pemain naturalisasi timnas Indonesia yang mungkin paling dikenal dibanding nama-nama di atas.
Bagaimana tidak, kapten Borneo FC ini secara terang-terangan pernah menantang untuk laga uji coba timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong melawan klubnya.
Saat itu, Borneo FC juara Liga 1 2023/2024 musim reguler, merasa di atas angin dirinya menantang para pemain timnas Indonesia yang diisi pemain Eropa.
Diego Michiels merupakan pemain naturalisasi, yang memiliki keturunan Indonesia dari sang ayah, Robbi Michiels. Sementara ibu, Annet Kloppenburg berasal dari Belanda.
Seperti diketahui, awalnya Diego dilirik PSSI untuk membela Skuad Garuda ketika dirinya bermain klub Belanda yakni Go Ahead Eagles.
Hingga pada akhirnya, Diego resmi menjadi Warga Negara Indonesia pada 2011.
Karier Diego pernah bersinar bersama Timnas Indonesia. Saat ini, Diego sudah bermain di Pelita Jaya FC, Arema, Sriwijaya FC, Mitra Kukar dan Pusamania Borneo FC. (ind)
Baca artikel terkini dari tvOnenews.com selengkapnya di Google News, Klik di sini
Load more