tvOnenews.com - Satu lagi ada pemain keturunan Belanda yang menolak tawaran dari Shin Tae-yong untuk bergabung membela Timnas Indonesia.
Sebelumnya, beberapa pemain keturunan di Belanda juga ada yang pernah tolak tawaran gabung ke Timnas Indonesia seperti Kevin Diks, Mees Hilgers, hingga Jayden Oosterwolde.
Kebanyakan dari mereka beralasan masih ingin menunggu panggilan dari tanah kelahirannya di Belanda dan ada yang terhalang izin keluarga.
Meskipun ada yang menolak, kini tampaknya bermain untuk Timnas Indonesia telah menjadi impian bagi sebagian diaspora di Eropa.
Bagiamana tidak, semenjak dilatih Shin Tae-yong pada akhir 2019, Timnas Indonesia kerap memanfaatkan jasa pemain keturunan Eropa untuk melakoni turnamen skala Asia.
Kepercayaan Shin Tae-yong terhadap pemain keturunan tersebut pada akhirnya bisa dibayar kontan oleh mereka dengan mempersembahkan berbagai prestasi.
Mulai dari lolos ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan melaju hingga babak 16 besar Piala Asia 2023 untuk Timnas Indonesia level senior.
Load more