Tapi setelah itu, Jesus Casas berdoa supaya tidak lagi dipertemuan dengan Timnas Indonesia dalam turnamen apapun meski unggul rekor pertemuan.
“Saya tidak berharap ketemu tim kalian untuk ketiga kalinya, tetapi semoga lolos. Cuma jangan sampai kita satu grup lagi,” kata Jesus Casas selepas laga.
Harapan pelatih Jesus Casas itu akhirnya terwujud. Timnas Indonesia tidak berada di grup yang sama dengan Irak di ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Pasukan Shin Tae-yong itu tergabung di grup C ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 bersama Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain, dan China.
Timnas Indonesia (Source: PSSI)
Sementara itu, Irak menghuni grup B putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 bersama tim-tim kuat seperti Korea Selatan, Kuwait, Palestina, Oman, dan Yordania.
Load more