tvOnenews.com - Pengakuan jujur dari salah satu rising star Timnas Indonesia, Nathan Tjoe A On, tentang pengalamannya merasakan culture shock di Indonesia.
Saat ini Nathan Tjoe A On telah kembali bergabung ke skuad Swansea usai selesai membela Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia babak kedua zona Asia.
Dalam beberapa pekan terakhir ini memang muncul kabar bahwa Nathan Tjoe A On akan kembali dipinjamkan Swansea City ke klub lain.
Sebelumnya, media Inggris merasa ragu jika pemain keturunan itu bakal melanjutkan kariernya di Swansea City.
Sementara kontrak Nathan Tjoe A On baru akan tuntas hingga 30 Juni 2026 mendatang.
Ditengah ketidakjelasan masa depan Nathan Tjoe A On, Swansea City mengunggah sebuah video yang memperlihatkan para pemain datang ke markas latihan untuk menjalani sesi latihan resmi perdana jelang Liga Inggris 2024-2025.
Nathan memang sempat diragukan setelah dipinjamkan ke SC Heerenveen karena dirinya dianggap tak mampu bersaing dengan para pemain di Swansea lainnya.
Namun setelah perjuangan panjang bersama Timnas Indonesia, permainan Nathan Tjoe A On jelas semakin matang dan memiliki daya jelajah yang baik.
Di sisi lain Nathan Tjoe A On juga pernah bercerita tentang pengalaman tak terlupakannya selama berada di tanah air, terutama saat membela Timnas Indonesia.
Nathan mengaku fans Indonesia adalah fans yang luar biasa dan selalu memberikan dukungan terbaik untuk mereka.
"Pertama kali datang ke Stadion sungguh menyenangkan. Kamu bisa melihat semua penggemar dan dukungannya. Dan tentu saja yang kamu lakukan ini untuk membuat mereka bangga. Sungguh luar biasa, sungguh menyenangkan," kata Nathan dalam video yang ditayangkan Youtube Freeport Indonesia.
Rising star Timnas Indonesia itu juga mengungkap keinginannya membawa sepak bola Indonesia menuju ke level yang lebih tinggi lagi di Asia.
"Menurut saya kami bisa menempatkan negara ini di peta sepak bola Asia. Pertama kali main di GBK sangat menyenangkan," ungkap Nathan.
Tak sampai di situ, pemain Timnas Indonesia itu juga menjelaskan bahwa dirinya selalu merasa spesial di Indonesia.
Nathan merasa mendapatkan banyak hal istimewa semenjak bergabung dengan Tim Garuda.
Meski mengawali kariernya di negara tempat ia dilahirkan yakni Belanda, namun soal pengalaman mendapatkan dukungan dari fans ia mengaku baru kali ini merasakan dukungan yang begitu luar biasa.
Bahkan pemain berusia 22 tahun tersebut mengaku jika dukungan seperti itu tidak ada di Belanda.
"Tidak terlalu mengejutkan, tapi ketika tiba di hotel dan melihat semua orang banyak sekali penggemar. Saya pikir lebih besar daripada di Belanda. Jadi pertama kali melihat itu, saya merasa terkejut,," ungkapnya.
Sementara itu, permainan terbaik Nathan bersama timnas Indonesia ternyata membuahkan hasil yang cukup membanggakan karena dirinya dinobatkan sebagai atlet terpopuler di Indonesia saat ini.
"Saya ingin mengucapkan terima kasih untuk dukungannya, untuk memilih saya, dan mendukung kami serta tim nasional. Kami sangat mengapresinya," kata Nathan lewat video dikutip dari Indonesian Sports and Entertainment Awards 2024 pada hari Minggu (30/6/2024).
Pemain berusia 22 tahun itu merasa terhormat telah memenangi penghargaan di tahun 2024 ini.
Nathan juga sekali lagi tak lupa mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang mendukungnya dan Timnas Indonesia.
"Selalu bagus rasanya untuk memenangi sesuatu, jadi (sekali lagi) terima kasih," tandas Nathan
Popularitas Nathan memang tengah menanjak seiring penampilannya bersama Timnas Indonesia.
Pria berdarah Belanda itu juga menjadi buruan para penggemar terutama kaum hawa berkat parasnya yang tampan, pembawaannya yang dewasa, dan sikapnya yang ramah. (tsy)
Load more