"Menurut saya tidak masalah karena kami tidak menargetkan posisi 1 atau 2. Kami lebih baik melawan tim yang lebih kuat seperti tim peringkat 1 atau 2. Jika ada situasi saling mengalahkan, itu akan bagus," kata Shin Tae-yong dikutip dari kanal Youtube LKK Lee Kyung-kyu.
Berbicara realistis, pelatih asal Korea Selatan itu mengakui jika memang Jepang dan Australia merupakan dua negara dengan peluang lolos paling tinggi di grup C.
"Jujur di grup kami, Jepang dan Australia memiliki peluang tertinggi untuk lolos," ungkap STY.
Meski meraih tiket melalui posisi 1 atau 2 merupakan hal yang bagus, target Shin Tae-yong yang sebenarnya adalah meraih posisi ke-3 atau ke-4.
Jadi, Coach Shin menegaskan siapa pun yang menjadi peringkat 1 atau 2 Grup C tidaklah penting menurutnya.
"Target saya adalah mencapai posisi 3 atau 4. Akan bagus jika bisa mendapatkan dua tiket. Jika tidak, kami akan bermain di playoff dengan tiket 0.5. Jadi tim peringkat 1 atau 2, siapa pun itu, tidak masalah bagi kami," jelasnya.
Jika Indonesia ingin memastikan langsung lolos, skuad Garuda harus mengumpulkan poin maksimal 30 agar bisa menjadi juara grup atau runner up.
Load more