Dalam beberapa highlight yang tayang di YouTube, salah satu keistimewaan yang dimiliki Ahmad Al-Khuwalid adalah insting golnya.
Hal ini menjadi salah satu senjata yang bisa digunakan di Timnas Indonesia ketika lini depan kesulitan mencetak gol.
PSSI pun tidak perlu mengurus naturalisasi karena Ahmad Al-Khuwalid merupakan orang asli Indonesia.
Ahmad Al-Khuwalid lahir dari pasangan Mustafa Ibrahim dan Yulizar Syamsuddin dan pindah ke Qatar sejak usia 6 tahun.
Selain itu, dia belum pernah membela Timnas Qatar sehingga akan lebih mudah memintanya untuk memperkuat skuad Garuda.
Sementara itu, Timnas Indonesia bergabung di Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Timnas Indonesia akan segrup dengan raksasa Asia seperti Jepang, Australia, dan Arab Saudi, Kemudian, skuad Garuda juga bakal melawan Bahrain dan China.
Load more