Kabarnya, agen Abdulhamid tengah berada di Roma untuk membahas rincian akhir dengan pemain yang diharapkan tiba di Italia minggu depan itu.
Saud Abdulhamid sendiri menjadi salah satu bek sayap yang paling produktif, tercatat musim lalu dia berhasil mencatatkan 4 gol dan 9 assist bersama Al Hilal.
Bahkan, Saud Abdulhamid sudah mengoleksi 28 caps untuk Timnas Arab Saudi senior dan mencetak satu gol.
Melihat dari catatatan di atas, pemain 25 tahun itu tentu akan menjadi ancaman tersendiri bagi Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Timnas Indonesia yang tergabung di Grup C bersama Jepang, Arab Saudi, Australia, China, dan Bahrain, minimal harus finis sebagai runner-up jika ingin lolos otomatis ke Piala Dunia 2026.
Andai hal itu sulit digapai, Timnas Indonesia paling tidak harus finis di peringkat keempat jika ingin menjaga asa lolos ke Piala Dunia 2026 yang akan digelar di Amerika, Kanada, dan Meksiko itu.
Sebab, tim peringkat ketiga dan keempat berhak untuk lolos ke babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Load more