Jakarta, tvOnenews.com - Nasib Ernando Ari Sutaryadi menjadi pernyataan usai Maarten Paes resmi bisa membela Timnas Indonesia.
Maarten Paes akhirnya bisa berseragam Timnas Indonesia setelah proses perpindahan federasinya telah tuntas.
Hal tersebut diumumkan langsung oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, melalui akun Instagram pribadinya.
"Kabar baik bagi persepakbolaan Indonesia. PSSI pada hari ini menginformasikan bahwa setelah melalui proses yang cukup lama dan ekstensif, Maarten Paes akhirnya telah berhasil didaftarkan dan sekarang secara sah dapat bermain mewakili tim nasional Indonesia," bunyi pernyataan Erick Thohir di akun Instagram-nya, Minggu (18/8/2024).
Sebelumnya, penjaga gawang FC Dallas ini sudah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) sejak 30 April 2024.
Namun, dia belum bisa turun bersama skuad Garuda karena proses perpindahan federasi dari KNVB (Belanda) ke PSSI (Indonesia) terhambat.
Load more