Jakarta, tvOnenews.com – Pemain Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen hingga Jay Idzes memberikan respons usai Marselino Ferdinan resmi gabung klub kasta kedua Liga Inggris 2024/2025, Oxford United.
Klub berjuluk Yellows itu mengumumkan kedatangan Marselino Ferdinan di laman resminya pada Senin (19/8/2024) malam WIB.
Marselino Ferdinan direkrut Oxford United dari KMSK Deinze dengan catatan yang cukup impresif bersama Timnas Indonesia di berbagai kelompok umur.
Tercatat, wonderkid berusia 19 tahun itu jadi memegang rekor sebagai pencetak gol termuda dalam sejarah putaran final Piala Asia.
Bahkan, eks pemain KMSK Deinze itu menjadi pemain kunci untuk Timnas Indonesia U-23, yang mencapai semifinal Piala Asia U-23 2024 hingga ke playoff Olimpiade pada Mei 2024.
Di level senior, Marselino Ferdinan telah memperoleh catatan 26 penampilan untuk Timnas Indonesia dan tiga gol.
Tahun lalu, sang gelandang serang itu membantu Timnas Indonesia U-22 memenangkan SEA Games untuk pertama kalinya setelah 32 tahun.
Kini, Marselino Ferdinan akan membela Oxford United di Liga 2 Inggris 2024/2025 dan diharapkan mendapatkan jam terbang bersama klub tersebut.
Namun, Oxford United belum membeberkan berapa lama durasi kontrak gelandang serang berusia 19 tahun itu.
Yang jelas, kabar bergabungnya Marselino Ferdinan ke Oxford United turut disoroti publik termasuk pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen.
Ragnar berkomentar pada unggahan Oxford United yang memperkenalkan Marselino Ferdinan.
“Habibi,” tulis Ragnar.
Selain Ragnar, juga ada pemain naturalisasi lain seperti Jay Idzes hingga Thom Haye yang mengomentari kedatangan Marselino Ferdinan di klub Inggris tersebut.
“Lets go!!,” tulis Jay Idzes.
Sementara itu, pemilik Oxford United sekaligus Ketua Umum PSSI, Erick Thohir memberikan pesan penting kepada wonderkid Timnas Indonesia itu.
Erick Thohir meminta agar Marselino Ferdinan bisa memanfaatkan kesempatan ini untuk meningkatkan kualitasnya.
“Selamat datang dan selamat berjuang di Oxford United, Marselino!,” tulis Erick Thohir di Instagramnya.
“Jadikan ini kesempatan untuk belajar dan berkembang,” tutupnya.(yus)
Load more