Pelatih berkumis tebal itu mengatakan bahwa saat melawan Gajah Perang Muda memang situasinya berbeda, di mana pada babak pertama ia melakukan percobaan dengan merotasi pemain.
Dengan tujuan, Indra Sjafri ingin memberikan kesempatan kepada para pemain lain yang belum mendapatkan kesempatan pada laga pertama lawan Argentina untuk diuji kualitasnya.
"Pertama lawan Thailand memang berbeda karena memang tujuan dari turnamen ini adalah kita mencoba beberapa pemain baru untuk mengambil kesimpulan apakah mereka berkualitas atau tidak, jadi memang ada perubahan,” kata Indra Sjafri dalam keterangan yang diterima di Jakarta.
"Yang kedua, kita coba di babak kedua untuk membangun serangan dengan pergantian pemain baru,” tambahnya.
Sehingga, permainan Timnas Indonesia U-20 pada laga tadi agak berbeda tidak seagresif saat menaklukkan Argentina.
Indra Sjafri sendiri memang melakukan rotasi dalam susunan pemain awal Timnas Indonesia U-20 ketika menghadapi Thailand di Seoul Earth On Us Cup 2024.
Dia melakukan lima perubahan dalam susunan pemain awal ketika menghadapi Thailand dengan memasang I Wayan Artha Wiguna, Rahmat Syawal, Maouri Simon, Marselinus Ama Ola, dan Muhammad Ragil sebagai starter.
Load more