LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Timnas Indonesia U-20 Vs Korea Selatan
Sumber :
  • X - Timnas Indonesia

Media Vietnam Ejek Timnas Indonesia U-20 Usai Kalah dari Korea Selatan: Jadi Juru Kunci, Pasukan Indra Sjafri Itu Terus Mengecewakan 

Media Vietnam menyoroti Timnas Indonesia U-20 usai kalah dari Korea Selatan dan menjadi juru kunci, pasukan Indra Sjafri itu pun disebut terus mengecewakan. 

Minggu, 1 September 2024 - 22:37 WIB

Jakarta, tvOnenews.comMedia Vietnam menyoroti Timnas Indonesia U-20 usai kalah dari Korea Selatan dan menjadi juru kunci, pasukan Indra Sjafri itu pun disebut terus mengecewakan. 

Skuad Garuda Muda -julukan Timnas Indonesia U-20- meraih hasil nihil pada matchday terakhir turnamen uji coba bertajuk Seoul Earth On Us Cup 2024 kontra tuan rumah Korea Selatan.

Dony Tri Pamungkas dkk harus rela dipermalukan Korea Selatan dengan skor 0-3 dalam laga yang digelar di Stadion Mokdong Minggu (1/9/2024) sore WIB itu.

Gol pertama Thailand ke gawang Timnas Indonesia U-20 dicetak lewat skema corner kick yang kemudian dieksekusi oleh sundulan Shin Minha di menit ke-5.

Baca Juga :

Permainan satu dua antara para pemain Korea Selatan pada menit ke-25 mampu dikonversikan menjadi gol oleh Kim Taewon.

Gol penutup Thailand terjadi di menit ke-32 melalui skema tendangan pojok yang disundul oleh Hong Seokhyun.

Kekalahan itu membuat Timnas Indonesia U-20 menjadi juru kunci usai dari tiga pertandingan hanya meraih tiga poin dengan dua gol dan kemasukan enam gol.

Sebelumnya, Timnas Indonesia U-20 sempat memberikan kejutan pada matchday pertama ketika berjumpa negara juara dunia, Argentina.

Timnas Indonesia U-20 sukses mengalahkan Argentina U-20 dengan skor 2-1 dalam laga pembuka turnamen Seoul Earth On Us Cup 2024 di Mokdong Stadium, Rabu (28/8/2024) siang WIB.

Namun setelah itu, Timnas Indonesia U-20 justru harus menelan kekalahan dari rival se-Asia Tenggara, yakni Thailand dengan skor 0-2.

Sementara Korea Selatan asuhan Lee Chang Won sukses memuncaki klasemen alias menjadi juara dengan koleksi sembilan poin.

Posisi kedua klasemen ditempati oleh Argentina, sementara ketiga disusul oleh Thailand yang memiliki jumlah poin yang sama dengan Timnas Indonesia tetapi catatan selisih golnya lebih baik.

Setelah menjadi juru kunci, Timnas Indonesia U-20 mendapatkan sorotan dari media Vietnam, Soha Vn yang terkesan mengejek pasukan Indra Sjafri.

"Kalah 0-3, tim Indonesia sayangnya finis di dasar klasemen," tulis judul artikel yang dibuat Soha Vn.

"Indonesia U-20 kembali mendapat kekalahan di hari perpisahan turnamen persahabatan di Korea," tambahnya.

"Pada laga final, tim asuhan pelatih Indra Sjafri terus tampil mengecewakan saat menghadapi tuan rumah Korea U-20," cetus media Vietnam itu.

Terlepas dari hal itu, Timnas Indonesia U-20 harus melupakan hasil nihil di atas karena akan segera mentas Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.

Pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 sendiri bakal digelar pada 25-29 September 2024, Timnas Indonesia U-20 menjadi tuan rumah Grup F.

Timnas Indonesia U-20 satu grup dengan Maladewa, Timor Leste, dan Yaman.(yus)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Nikita Mirzani Sampai Naik Pitam, Padahal Sudah Mau Diorbitkan jadi Duet dengan Anang Hermansyah, Semua Buyar, Gara-gara Artis ini: Gue Merasa Dijatuhin Banget...

Nikita Mirzani Sampai Naik Pitam, Padahal Sudah Mau Diorbitkan jadi Duet dengan Anang Hermansyah, Semua Buyar, Gara-gara Artis ini: Gue Merasa Dijatuhin Banget...

Nikita Mirzani pernah ditawari duet dan membuat ulang lagu "Rembulan," salah satu hit besar Anang Hermansyah. Namun tiba-tiba Syahrini muncul dan semuanya hancur
Target IPO Emiten Gagal Capai Target, Pengamat Sebut Kasus Gratifikasi Bukan Alasan Hambat Proses Yang Sudah Berjalan

Target IPO Emiten Gagal Capai Target, Pengamat Sebut Kasus Gratifikasi Bukan Alasan Hambat Proses Yang Sudah Berjalan

Pengamat menyebut adanya informasi dimana terdapat 15 calon emiten yang gagal IPO karena hambatan untuk memperoleh ijin prinsip dari Bursa Efek Indonesia.
4 Catatan Gila Megawati Hangestri, Pecah Telur di Proliga hingga Bawa Jatim Raih Medali Emas di PON 2024

4 Catatan Gila Megawati Hangestri, Pecah Telur di Proliga hingga Bawa Jatim Raih Medali Emas di PON 2024

Megawati Hangestri memiliki empat catatan gila usai berhasil mengantarkan tim voli putri Jawa Timur (Jatim) juara dan raih medali emas di ajang PON 2024.
Sindir Justin Hubner, Suporter Malaysia Pamer Kualitas Lokal Pride Mereka yang Cetak Gol di Liga Champions

Sindir Justin Hubner, Suporter Malaysia Pamer Kualitas Lokal Pride Mereka yang Cetak Gol di Liga Champions

Suporter Malaysia kembali balas sindiran bintang Timnas Indonesia, Justin Hubner yang menganggap sejumlah rival skuad Garuda saat ini levelnya sudah tertinggal.
Gelar Operasi Sikat Jaya 2024, Polda Metro Jaya Ringkus Ratusan Pelaku Kriminal Jelang Perhelatan Pilkada 2024 Serentak

Gelar Operasi Sikat Jaya 2024, Polda Metro Jaya Ringkus Ratusan Pelaku Kriminal Jelang Perhelatan Pilkada 2024 Serentak

Polda Metro Jaya rampung menggelar Operasi Sikat Jaya 2024 yang di wilayah hukumnya selama 15 hari sejak tanggal 9 Agustus sampai dengan 23 Agustus 2024.
Akhirnya Terjawab, Maia Estianty Bicara Jujur soal Perselingkuhan Ahmad Dhani: Hari Itu Harus Terjadi ...

Akhirnya Terjawab, Maia Estianty Bicara Jujur soal Perselingkuhan Ahmad Dhani: Hari Itu Harus Terjadi ...

Maia Estianty akhirnya bicara jujur soal hubungan masa lalunya dengan Ahmad Dhani, dan merespons soal perselingkuhan dalam rumah tangganya pada beberapa tahun.
Trending
Ungkapan Menohok Mauro Zijlstra soal Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026: Saya Kira Terlalu Cepat, tapi...

Ungkapan Menohok Mauro Zijlstra soal Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026: Saya Kira Terlalu Cepat, tapi...

Pemain keturunan Indonesia , Mauro Zijlstra memberikan tanggapan soal peluang Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026.
Tak Banyak yang Tahu, Justin Hubner Pernah Minta Satu Syarat Ini Saat Diminta Bela Timnas Indonesia: Jika Ingin Saya Datang, Beri Saya...

Tak Banyak yang Tahu, Justin Hubner Pernah Minta Satu Syarat Ini Saat Diminta Bela Timnas Indonesia: Jika Ingin Saya Datang, Beri Saya...

Justin Hubner bicara jujur soal satu syarat yang ia minta ke PSSI saat dirinya ditawari untuk membela Timnas Indonesia, tak disangka ternyata...
Jens Raven Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia Senior Usai Bela Tim U-20 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025?

Jens Raven Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia Senior Usai Bela Tim U-20 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025?

Jens Raven berpeluang dipanggil ke Timnas Indonesia senior setelah membela tim U-20 pada kualifikasi Piala Asia U-20 2025 yang diselenggarakan akhir bulan ini.
Media Vietnam Terpesona Lihat Timnas Indonesia U17 Asuhan Nova Arianto, walau Kalah Lawan Swiss tapi...

Media Vietnam Terpesona Lihat Timnas Indonesia U17 Asuhan Nova Arianto, walau Kalah Lawan Swiss tapi...

Begini reaksi media Vietnam yang memuji penampilan Timnas Indonesia U17 asuhan Nova Arianto, walaupun hasilnya Timnas Indonesia U17 kalah lawan Swiss kemarin.
Timnas Indonesia Melejit, Kangkangi 5 Negara Eropa dan Terbaik Ketiga ASEAN di Ranking FIFA Terbaru

Timnas Indonesia Melejit, Kangkangi 5 Negara Eropa dan Terbaik Ketiga ASEAN di Ranking FIFA Terbaru

Peringkat FIFA terbaru Timnas Indonesia setelah jalani dua pertandingan babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga zona Asia bulan September 2024 ini.
Sudah jadi Legenda di Liga Indonesia dan Sempat jadi Andalan Garuda, Ternyata Segini Harta Kekayaan yang Dimiliki Cristian Gonzales, Tak Disangka Mencapai...

Sudah jadi Legenda di Liga Indonesia dan Sempat jadi Andalan Garuda, Ternyata Segini Harta Kekayaan yang Dimiliki Cristian Gonzales, Tak Disangka Mencapai...

Cristian Gonzales, legenda sepak bola Indonesia, pernah jadi andalan timnas. Harta kekayaan El Loco mencapai miliaran rupiah. Berikut perjalanan mendapatkannya!
Timnas Indonesia U-16 Alami Kekalahan di Laga Perdana Pinatar Supercup 2024

Timnas Indonesia U-16 Alami Kekalahan di Laga Perdana Pinatar Supercup 2024

Timnas Indonesia U-16 kalah dari Swiss di Stadion Pinatar Arena, Mucia, Rabu (18/9/2024) malam WIB.
Selengkapnya