Selain itu, barisan bek juga harus siap menyapu bola ketika crossing atau umpan pendek dilepaskan ke depan kotak penalti.
Para kiper termasuk Maarten Paes yang bisa diturunkan, juga wajib berjuang keras menghentikan bola-bola atas di depan gawang yang kemungkinan bakal jadi senjata rahasia Arab Saudi.
Timnas Indonesia sendiri memang cukup optimis bisa raih poin dari markas Arab Saudi, bahkan bek Jay Idzes mengatakan ia tak takut menghadapi sang tuan rumah.
Meski Garuda terpaut jauh dari The Falcons yang berada di peringkat 56 dunia, Jay Idzes menilai timnya masih mempunyai peluang mencuri poin atau bahkan menang di Jeddah.
"Untuk pertandingan besok tentu saja kita tahu Saudi memiliki tim yang sangat bagus, sangat banyak tim berkualitas, banyak pengalaman, kita tahu tentu saja mereka bermain di klub yang sangat bagus, tetapi pada akhirnya itulah sepak bola," kata bek 24 tahun itu, dikutip melalui keterangan resmi dari PSSI. (sub)
Load more