Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong membagikan resep jitu Timnas Indonesia untuk mencuri poin di kandang Arab Saudi.
Timnas Indonesia berhasil mencuri satu poin pada pertandingan Timnas Indonesia melawan Arab Saudi di Stadion King Abdullah Sports Center, Jeddah, Jumat (6/9/2024) dini hari WIB.
Pada pertandingan tersebut bahkan Timnas Indonesia lebih dahulu mencetak gol dari Ragnar Oratmangoen dan dibalas gol Musab Aljuwayr.
"Ini adalah pertandingan yang sangat sulit, suasana mempengaruhi kedua belah pihak dan level permainan kedua tim sangat tinggi, saya bangga pada para pemain," kata Shin Tae-yong dikutip dari laman Aawsat, Jumat (6/9/2024).
Shin Tae-yong pun tetap menaruh respek pada Roberto Mancini karena berhasil menyamakan kedudukan setelah Arab Saudi tertinggal dari Timnas Indonesia.
"Pelatih Mancini adalah pelatih hebat di lapangan, gagasannya adalah dengan bermain lima bek lalu menyerang," kata Shin Tae-yong.
Shin Tae-yong menegaskan hasil ini bukanlah keberuntungan semata, melainkan ada resep jitu yang membuat Roberto Mancini terpojokkan.
Adalah mengikuti Liga Pro Saudi, untuk mencari tahu bagaimana kekuatan lawan.
"Sedangkan gagasan saaya adalah menjaga dengan tiga bek, saya mengikuti Liga Pro Saudi dengan baik dan saya tahu gagasan itu dengan sangat baik," kata Shin Tae-yong.
Atas hasil ini Timnas Indonesia berada di posisi tiga klasemen sementara Grup C dengan satu poin.
Shin Tae-yong mengakui awal yang baik ini akan memberikan motivasi lebih bagi Timnas Indonesia.
"Saya sangat percaya diri dengan tim saya dan para pemain, saya akan terus memotivasi mereka untuk mencapai level tertinggi," kata Shin Tae-yong.
"Kami akan menjadi tim kuda hitam di grup neraka ini," tutupnya.
Pada pertandingan lainnya, Bahrain berhasil menaklukan Australia dengan skor 1-0. Sementara Jepang menang telak 7-0 dari China.
Selanjutnya, Timnas Indonesia akan menjamu Australia di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (10/9/2024). (hfp)
Load more