"Kami punya target yang jelas dalam fase ini. Kami akan jadi kuda hitam di Kualifikasi Piala Dunia 2026."
Setelah hasil imbang yang mengejutkan melawan Arab Saudi, Timnas Indonesia kini bersiap menghadapi tantangan berikutnya, yaitu melawan Australia.
Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Selasa, 10 September 2024.
Australia sendiri datang ke Indonesia dengan hasil kurang memuaskan setelah kalah 0-1 dari Bahrain di pertandingan pembuka mereka di putaran ketiga ini.
Menghadapi Australia, Shin Tae-yong dipastikan akan melakukan persiapan ekstra.
Timnas Indonesia diperkirakan akan tiba kembali di Jakarta pada Jumat (6/9/2024) siang waktu setempat, setelah melakukan perjalanan dari Arab Saudi dengan menggunakan pesawat carter.
Manajer Timnas Indonesia, Sumardji, menyatakan bahwa kepulangan cepat ini dilakukan agar para pemain memiliki waktu cukup untuk mempersiapkan diri menghadapi Australia.
"Kami terbang menggunakan pesawat carter. Ini dilakukan untuk persiapan pertandingan berikutnya, karena lumayan mepet persiapannya yaitu pada 10 September 2024 melawan Australia," ujar Sumardji.
Load more