LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Bek Timnas Indonesia, Justin Hubner Berbicara saat Konferensi Pers Jelang Lawan Australia
Sumber :
  • tvOnenews.com/Ilham Giovani Pratama

Justin Hubner Blak-blakkan Sebut Timnas Indonesia sebagai Tim Kuat Jelang Lawan Australia: Kami Tak Takut kepada Siapa pun!

Bek Timnas Indonesia, Justin Hubner secara blak-blakkan menyebut skuad Garuda sebagai tim kuat dan tak takut kepada siapa pun jelang menghadapi Australia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Senin, 9 September 2024 - 19:15 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Bek Timnas Indonesia, Justin Hubner secara blak-blakkan menyebut skuad Garuda sebagai tim kuat dan tak takut kepada siapa pun jelang menghadapi Australia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Timnas Indonesia bakal bertindak sebagai tuan rumah saat menjamu Australia pada matchday kedua Grup C di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (10/9/2024) malam WIB.

Duel yang amat ditunggu-tunggu itu bakal menjadi ujian bagi skuad Garuda mengingat Australia merupakan raksasa Asia yang kerap menjadi tim langganan masuk ke Piala Dunia.

Secara peringkat FIFA, Australia menempati ranking 24 dunia, unggul jauh ketimbang Timnas Indonesia yang masih bertengger di posisi 133 dunia berdasarkan ranking FIFA yang dirilis Juli 2024 lalu.

Baca Juga :

Kendati begitu, Justin Hubner mengaku jika dirinya bersama para pemain skuad Garuda tak takut berhadapan dengan Australia dan tim mana pun.

Justin Hubner yang terkenal sebagai pemain tengil dan mendapatkan julukan 'preman' itu bahkan menyebut jika Timnas Indonesia sudah menjelma menjadi tim yang kuat.

Pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner Memasuki Lapangan Jelang Pertandingan
Pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner Memasuki Lapangan Jelang Pertandingan
Sumber :
  • PSSI

 

"Saya pikir Australia dalah negara yang sangat kuat, tetapi begitu juga kami," ujar Justin Hubner dalam konferensi pers di SUGBK, Senin (9/9/2024).

"Kami tidak takut terhadap siapa pun, kami akan berjuang besok," tambahnya.

Bek Wolverhampton Wanderers U-21 itu mengatakan bahwa Timnas Indonesia sudah melakukan persiapan sebaik mungkin dalam menatap laga kontra Australia.

Menurutnya, Timnas Indonesia akan berusaha keras untuk mengalahkan Australia demi kembali meraih poin dalam menjaga asa lolos ke Piala Dunia 2026.

"Persiapan kami bagus untuk pertandingan besok," tegas Justin Hubner.

"Kami akan melakukan semua yang kami bisa untuk mengalahkan Australia dan kita akan lihat bagaimana hasilnya," tukasnya lagi.

Justin Hubner sendiri dipastikan akan diturunkan sejak menit awal dalam laga kontra Australia di SUGBK karena dia menghadiri sesi konferensi pers.

Bek berusia 20 tahun itu bakal kembali bisa dimainkan usai menjalani masa hukuman karena akulumasi kartu kuning.

Justin Hubner sempat absen kala Timnas Indonesia mencuri satu poin dan menahan imbang Arab Saudi di King Abdullah Stadium pada Jumat (6/9/2024) lalu.

(igp/yus)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Sisi Lain Sandiaga Uno: Korban PHK Kini Jadi Pemilik Saratoga hingga Adaro Energy

Sisi Lain Sandiaga Uno: Korban PHK Kini Jadi Pemilik Saratoga hingga Adaro Energy

Sandiaga Uno sempat menjadi korban PHK saat perusahaan tempatnya bekerja bangkrut. Ia banting setir untuk memulai kariernya menjadi seorang pengusaha.
Wamentan Sudaryono Beberkan Strategi Transformasi Bulog di Bawah Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto

Wamentan Sudaryono Beberkan Strategi Transformasi Bulog di Bawah Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto

Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) Sudaryono mengungkapkan soal transformasi Bulog dari BUMN berstatus Perum menjadi badan otonom menjadi strategi Presiden Prabowo Subianto.
Muncul Pertanyaan Lebih Afdhol Shalat Witir Sebelum atau Sesudah Tahajud Ustaz Adi Hidayat Ungkap Ada 2 Pemahaman Disepakati

Muncul Pertanyaan Lebih Afdhol Shalat Witir Sebelum atau Sesudah Tahajud Ustaz Adi Hidayat Ungkap Ada 2 Pemahaman Disepakati

Sebagai umat muslim menjalankan shalat tahajud dan witir sudah menjadi paket komplit dalam rangkaian ibadah sunnah. Bila dilakukan rutin baik sekali, penjelasan
Timnas Indonesia Semakin Diakui Dunia Internasional, Akun Instagram Marselino Ferdinan di-Follow Legenda Manchester United Rio Ferdinand

Timnas Indonesia Semakin Diakui Dunia Internasional, Akun Instagram Marselino Ferdinan di-Follow Legenda Manchester United Rio Ferdinand

Akun Instagram resmi pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan di-follow legenda Manchester United (MU), Rio Ferdinand.
Ini Sederet Tantangan Wujudkan Program Swasembada Pangan Era Presiden RI Prabowo

Ini Sederet Tantangan Wujudkan Program Swasembada Pangan Era Presiden RI Prabowo

Realisasi program swasembada pangan era pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka diprediksi akan menghadapi sejumlah tantangannya.
BNN Sebut IKR 2024 Jadi Bukti Peningkatan Kualitas Layanan Rehabilitasi

BNN Sebut IKR 2024 Jadi Bukti Peningkatan Kualitas Layanan Rehabilitasi

Badan Narkotika Nasional (BNN) menyatakan kenaikan nilai Indeks Kapabilitas Rehabilitasi (IKR) Nasional Tahun 2024 merupakan cerminan upaya kolektif dalam meningkatkan kualitas layanan rehabilitasi.
Trending
Ini Respons Netizen Malaysia Usai Difahamkan Timnas Indonesia Putri, Singgung Pemain Keturunan di Piala AFF 2024

Ini Respons Netizen Malaysia Usai Difahamkan Timnas Indonesia Putri, Singgung Pemain Keturunan di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia Putri menang 1-0 atas Malaysia di Stadion Nasional Laos Baru, Vientiane, Selasa (26/11/2024). 
Bukan Bahagia Tapi Jika Dipilih Jadi Pemimpin Sebaiknya Ucapkan Innalillahi Wa Innailaihi Rajiun, Kata Ustaz Adi Hidayat

Bukan Bahagia Tapi Jika Dipilih Jadi Pemimpin Sebaiknya Ucapkan Innalillahi Wa Innailaihi Rajiun, Kata Ustaz Adi Hidayat

Ustaz Adi Hidayat (UAH) mengingatkan seorang Muslim yang terpilih menjadi pemimpin, baik melalui momen seperti Pemilu, Pilkada atau setingkat RT pun, sebaiknya mengucapkan kalimat inna lillahi wa inna ilaihi rajiun.
Resmi! Marselino Ferdinan Catat 4 Kali Beruntun Masuk Daftar Susunan Pemain Oxford United, Kali Ini di Laga Kontra Sheffield United

Resmi! Marselino Ferdinan Catat 4 Kali Beruntun Masuk Daftar Susunan Pemain Oxford United, Kali Ini di Laga Kontra Sheffield United

Pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan masuk daftar susunan pemain Oxford United pada pertandingan kontra Sheffield United di Stadion Bramall Lane, Rabu.
Jangan Kaget Ikhtiar Lunasi Utang Terkabulkan kalau Mau Tidur Baca Doa Ini, Kata Ustaz Khalid Basalamah Anjuran Nabi Muhammad SAW

Jangan Kaget Ikhtiar Lunasi Utang Terkabulkan kalau Mau Tidur Baca Doa Ini, Kata Ustaz Khalid Basalamah Anjuran Nabi Muhammad SAW

Doa pelunas utang ini masuk dalam amalan istimewa karena bisa membantu dan percepat melunasi utang-utang anda. Simak penjelasan Ustaz Khalid Basalamah ternyata
Persidangan Kasus Korupsi Timah Harvey Moeis Cs, Saksi Beberkan Status Smelter di Bangka Belitung

Persidangan Kasus Korupsi Timah Harvey Moeis Cs, Saksi Beberkan Status Smelter di Bangka Belitung

Aktivis lingkungan Bangka Belitung (Babel), Elly Rebuin dihadirkan sebagai saksi dalam persidangan kasus dugaan korupsi PT Timah, dengan terdakwa Harvey Moeis, Reza Andriansyah, dan Suparta.
Kasus Polisi Diduga Tembak Mati Siswa SMKN 4 Kota Semarang, Mabes Polri MInta Masyarakat Bersabar

Kasus Polisi Diduga Tembak Mati Siswa SMKN 4 Kota Semarang, Mabes Polri MInta Masyarakat Bersabar

Markas Besar Kepolisian Negara Republik Indonesia (Mabes Polri) menyatakan telah memberikan asistensi dalam penanganan kasus dugaan polisi menembak mati siswa SMKN 4 Kota Semarang, Jawa Tengah.
Jakarta Masuk Tur Dunia wave to earth, Catat Tanggalnnya!

Jakarta Masuk Tur Dunia wave to earth, Catat Tanggalnnya!

Membawakan konser bertajuk 'Play With Earth! 0.03 World Tour', wave to earth mengumumkan daftar kota pertama yang disambanginya.
Selengkapnya
Viral