LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Timnas Indonesia Vs Malaysia
Sumber :
  • Kolase tvOnenews.com

Suporter Malaysia Bikin Ulah Lagi dengan Sindir Timnas Indonesia Seusai Tahan Australia, ‘Piala Ciki’ Malah Jadi Sorotan

Netizen Malaysia kembali berulah, hasil imbang Timnas Indonesia Vs Australia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 kena sindiran nyelekit dari rival.

Rabu, 11 September 2024 - 20:28 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Laga antara Timnas Indonesia dan Australia pada matchday kedua Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 berakhir dengan skor 0-0.

Pertandingan yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Selasa (10/9/2024) ini menjadi salah satu laga yang dinantikan oleh para penggemar sepak bola Tanah Air.

Hasil imbang tersebut membuat Indonesia memperoleh satu poin penting, terutama melawan tim kuat seperti Australia.

Meskipun hasil imbang ini patut diapresiasi, tak semua pihak meresponsnya dengan positif.

Baca Juga :

Salah satu akun media sosial asal Malaysia, @mysemuanyabola, membuat postingan yang terkesan menyindir Timnas Indonesia dan fansnya.

Dalam unggahan tersebut, akun tersebut memposting foto laga Indonesia vs Australia dengan caption, "Jiran kita celebrate seri dengan Australia. Kita?"

Komentar tersebut memicu reaksi cepat dari para fans Timnas Indonesia, yang sering disebut "King Indo".

Mereka membanjiri kolom komentar dengan balasan yang bernada sindiran kepada Malaysia, yang dianggap terlalu banyak membuat turnamen kecil-kecilan untuk memperbaiki peringkat FIFA mereka.

Beberapa penggemar dengan nada canda bahkan menyebut Malaysia dengan sebutan 'Dik Malay', merujuk pada adik yang gemar meniru sang kakak.

Berikut adalah beberapa komentar menarik dari fans Indonesia untuk Timnas Malaysia.

"Semangat dik malay," tulis @rifkypras_ dengan nada menyindir.

"Banyak-banyak bikin turnamen sendiri mak cik," tulis @killuascorpio.

"Baru juga 2 hari selebrasi ranknya di atas King Indo, eh sekarang udah balik lagi awkawkkwa," tulis @bsyafaa0272.

"Lihat liga pertandingan antara Malaysia dan Indonesia melawan Australia, lucu sekali. Indonesia lawan Australia di liga serius, sedangkan Negeri Jiran malah di kompetisi piala ciki ?," tulis @kirajoww.

"Selamat dik Malay, hanya dua hari kalian berjaya salip Indonesia di Ranking FIFA. Oktober Malaysia akan bikin piala apalagi utk dongkrak ranking di FIFA. INDONESIA VS BAHRAIN," tulis @keepithink_crab.

Sindiran tersebut merujuk pada fakta bahwa Malaysia sempat berada di atas Indonesia dalam peringkat FIFA, namun hanya bertahan dua hari sebelum posisi itu kembali direbut oleh Indonesia.

Hal ini memicu candaan di kalangan penggemar Indonesia, yang menilai usaha Malaysia dalam memperbaiki peringkat FIFA dianggap terlalu dipaksakan dengan membuat turnamen-turnamen kecil yang disebut sebagai "Piala Ciki".

Sebutan ini muncul sebagai sindiran karena dianggap tidak memiliki tingkat kompetisi yang serius, hanya sekadar untuk mendongkrak poin FIFA.

Di sisi lain, laga antara Indonesia dan Australia merupakan bagian dari turnamen resmi Kualifikasi Piala Dunia 2026, yang jelas memiliki level kompetisi jauh lebih tinggi.

Timnas Indonesia tahan Australia
Timnas Indonesia tahan Australia
Sumber :
  • X/Socceroos

 

Meski bermain imbang tanpa gol, Timnas Indonesia mampu menunjukkan performa solid melawan tim sekelas Australia, yang memiliki pemain-pemain dengan pengalaman internasional yang lebih luas.

Hasil ini juga memperkuat peluang Indonesia untuk melaju lebih jauh dalam turnamen, asalkan mereka bisa mempertahankan performa serupa di pertandingan-pertandingan selanjutnya.

Sebaliknya, Malaysia disebut lebih banyak menggelar turnamen-turnamen kecil dengan tim-tim yang berada di peringkat lebih rendah untuk memperbaiki ranking FIFA mereka.

Salah satunya adalah kompetisi Piala Merdeka yang diikuti oleh tim-tim Asia Tenggara dan Asia Selatan, yang dinilai tidak sebanding dengan kualitas lawan yang dihadapi Indonesia dalam kualifikasi Piala Dunia.

Perbedaan inilah yang menjadi bahan sindiran dari fans Indonesia terhadap Malaysia.

Secara peringkat, sebelum laga ini, Malaysia memang sempat melampaui Indonesia di daftar peringkat FIFA.

Namun, hal ini tidak berlangsung lama, dan Indonesia kembali berada di posisi yang lebih baik berkat hasil-hasil positif dalam pertandingan internasional yang mereka jalani, termasuk imbang melawan Arab Saudi dan Australia.

Oktober mendatang, Indonesia akan kembali beraksi melawan Bahrain, sebuah laga penting yang bisa menentukan posisi Indonesia di kualifikasi dan mungkin juga berpengaruh pada peringkat FIFA mereka.

Sementara itu, Malaysia diharapkan terus mengadakan turnamen-turnamen kecil yang mereka sebut “Piala Ciki” untuk mencoba memperbaiki peringkat mereka.

Dengan hasil imbang melawan Australia, Indonesia terus menunjukkan bahwa mereka layak diperhitungkan di pentas sepak bola Asia. (dwi/fan)


 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Jabar Back To Back Medali Emas Bola Voli Putra PON XXI 2024

Jabar Back To Back Medali Emas Bola Voli Putra PON XXI 2024

Jabar berhasil mempertahankan medali emas di PON XXI 2024 setelah mengalahkan Jawa Tengah. 
Jelang Pelantikan Presiden Terpilih, Prabowo Subianto Dikunjungi SBY Naik Lexus Hitam di Kertanegara, Bahas Apa?

Jelang Pelantikan Presiden Terpilih, Prabowo Subianto Dikunjungi SBY Naik Lexus Hitam di Kertanegara, Bahas Apa?

Presiden Keenam Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengunjungi kediaman presiden terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto di Jl Kertanegara No. 4
Top 7 Pemain Timnas Indonesia dengan Followers Instagram terbanyak, Jumlahnya Mencapai Jutaan bak Selebriti

Top 7 Pemain Timnas Indonesia dengan Followers Instagram terbanyak, Jumlahnya Mencapai Jutaan bak Selebriti

Kemampuan ciamik Timnas Indonesia dalam membela negara melalui sepak bola membuatnya banyak diapresiasi, salah satunya melalui sosial media Instagram.
Dengan Nada Bicara Terbata-bata dan Berlinang Air Mata, Mulan Jameela Sempat Mau Nyerah Jadi Istri Ahmad Dhani, Anak-anak Maia Estianty Ternyata Suka...

Dengan Nada Bicara Terbata-bata dan Berlinang Air Mata, Mulan Jameela Sempat Mau Nyerah Jadi Istri Ahmad Dhani, Anak-anak Maia Estianty Ternyata Suka...

Mulan Jameela yang sudah menikah siri dengan Ahmad Dhani sempat ingin mundur sebelum suaminya itu rujuk kembali dengan Maia Estianty. Ungkap anak Maia masih...
Detik-detik Pelaku Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap Pakai Kolor Hijau

Detik-detik Pelaku Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap Pakai Kolor Hijau

Polres Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat, telah menangkap Indra Septiarman (26) yang merupakan tersangka pembunuh Nia Kurnia Sari (18) remaja penjual gorengan asal Kecamatan 2x11 Kayu Tanam yang ditemukan tewas terkubur, beberapa waktu lalu.
Klasemen Grup F ACL Two, Asnawi Mangkualam dan Persib Masih Berpeluang Lolos Fase Grup

Klasemen Grup F ACL Two, Asnawi Mangkualam dan Persib Masih Berpeluang Lolos Fase Grup

Port FC menang dengan skor 1-0 dari gol Willen Mota pada menit 89 di hadapan suporter Persib, Bobotoh di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis.
Trending
Detik-detik Pelaku Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap Pakai Kolor Hijau

Detik-detik Pelaku Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap Pakai Kolor Hijau

Polres Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat, telah menangkap Indra Septiarman (26) yang merupakan tersangka pembunuh Nia Kurnia Sari (18) remaja penjual gorengan asal Kecamatan 2x11 Kayu Tanam yang ditemukan tewas terkubur, beberapa waktu lalu.
Top 7 Pemain Timnas Indonesia dengan Followers Instagram terbanyak, Jumlahnya Mencapai Jutaan bak Selebriti

Top 7 Pemain Timnas Indonesia dengan Followers Instagram terbanyak, Jumlahnya Mencapai Jutaan bak Selebriti

Kemampuan ciamik Timnas Indonesia dalam membela negara melalui sepak bola membuatnya banyak diapresiasi, salah satunya melalui sosial media Instagram.
Klasemen Grup F ACL Two, Asnawi Mangkualam dan Persib Masih Berpeluang Lolos Fase Grup

Klasemen Grup F ACL Two, Asnawi Mangkualam dan Persib Masih Berpeluang Lolos Fase Grup

Port FC menang dengan skor 1-0 dari gol Willen Mota pada menit 89 di hadapan suporter Persib, Bobotoh di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis.
Jelang Pelantikan Presiden Terpilih, Prabowo Subianto Dikunjungi SBY Naik Lexus Hitam di Kertanegara, Bahas Apa?

Jelang Pelantikan Presiden Terpilih, Prabowo Subianto Dikunjungi SBY Naik Lexus Hitam di Kertanegara, Bahas Apa?

Presiden Keenam Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengunjungi kediaman presiden terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto di Jl Kertanegara No. 4
Dengan Nada Bicara Terbata-bata dan Berlinang Air Mata, Mulan Jameela Sempat Mau Nyerah Jadi Istri Ahmad Dhani, Anak-anak Maia Estianty Ternyata Suka...

Dengan Nada Bicara Terbata-bata dan Berlinang Air Mata, Mulan Jameela Sempat Mau Nyerah Jadi Istri Ahmad Dhani, Anak-anak Maia Estianty Ternyata Suka...

Mulan Jameela yang sudah menikah siri dengan Ahmad Dhani sempat ingin mundur sebelum suaminya itu rujuk kembali dengan Maia Estianty. Ungkap anak Maia masih...
Ungkapan Menohok Mauro Zijlstra soal Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026: Saya Kira Terlalu Cepat, tapi...

Ungkapan Menohok Mauro Zijlstra soal Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026: Saya Kira Terlalu Cepat, tapi...

Pemain keturunan Indonesia , Mauro Zijlstra memberikan tanggapan soal peluang Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026.
Jens Raven Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia Senior Usai Bela Tim U-20 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025?

Jens Raven Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia Senior Usai Bela Tim U-20 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025?

Jens Raven berpeluang dipanggil ke Timnas Indonesia senior setelah membela tim U-20 pada kualifikasi Piala Asia U-20 2025 yang diselenggarakan akhir bulan ini.
Selengkapnya