Jakarta, tvOnenewscom - Keberhasilan PSSI membujuk Mees Hilgers untuk membela Timnas Indonesia mencuri perhatian sebuah media Belanda, yang memprediksi masa depan skuad Garuda setelah ini.
Skuad Garuda telah menjadi semakin hebat seiring waktu berjalan, dengan banyaknya pemain keturunan yang membela tim asuhan Shin Tae-yong.
Nama-nama seperti Jay Idzes, Maarten Paes, dan Thom Haye kini menjadi penggawa Timnas Indonesia.
Kehadiran mereka telah membuat kualitas Timnas Indonesia naik kelas hingga mampu mengimbangi permainan Arab Saudi dan Australia, yang notabenenya adalah tim kuat di Asia.
Timnas Indonesia menahan Arab Saudi dengan skor 1-1 selagi membuat Australia frustrasi dengan bermain imbang 0-0.
Dalam laga-laga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia berikutnya, Timnas Indonesia diprediksi bakal diperkuat oleh dua nama lagi, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, telah mengonfirmasi bahwa Hilgers dan Reijnders akan menjadi pemain naturalisasi tambahan untuk Timnas Indonesia.
Namun, media Belanda, Voetbal Primeur, membeberkan bahwa masih ada lima pemain yang bisa dinaturalisasi oleh Timnas Indonesia.
Mereka adalah Mauro Zijlstra, Jairo Riedewald, Ole Romeny, Kevin Diks, dan Pascal Struijk.
Dalam wawancara dengan Mauro Zijlstra, yang baru-baru ini disiarkan di YouTube, pemandu acara Voetbal Primeur mengutarakan pendapatnya tentang Hilgers.
Dia berpendapat bahwa Hilgers akan membuka jalan bagi para pemain top keturunan Belanda-Indonesia lainnya untuk dinaturalisasi.
Sebab, bek tengah FC Twente berusia 23 tahun tersebut merupakan pemain kelas atas di Eredivisie.
“Kalian juga memiliki Delano Ladan, Navarone Foor, dan beberapa pemain lainnya yang benar-benar bisa memberi dampak untuk Indonesia,” kata sang host Voetbal Primeur kepada Mauro Zijlstra.
“Saya berpikir bahwa banyak dari mereka yang akan mengikuti dan bahwa kabar Hilgers [bersedia dinaturalisasi] akan sangat membantu,” tambahnya.
Sebagai informasi, jika selesai dinaturalisasi, Hilgers bakal menjadi pemain termahal di skuad Timnas Indonesia.
Pada saat ini, dia memiliki harga pasaran 7 juta euro menurut Transfermarkt, atau setara dengan Rp119 miliar.
Dia akan melewati harga pasaran Thom Haye, yang merupakan pemain termahal Timnas Indonesia pada saat ini seharga 3 juta euro atau sekitar Rp51,3 miliar. (rda)
Load more