"Jika dia anggap adalah penawaran terbaik, tentu dia akan memilih untuk bergabung dengan klub tersebut," lanjutnya.
Biasanya pemain akan mempertimbangkan nilai kontrak dan melihat tantangan di klub baru yang akan dituju.
Menurut Bung Binder, Thom Haye ini memilih gabung dengan Almere City karena ingin mencari tantangan baru.
"Nah bagi Thom Haye, kalau menurut saya dia memilih tantangan yang baru yaitu untuk bisa membawa Almere City bersaing di papan tengah dari Eredivisie," ungkap Bung Binder.
"Karena seperti yang kita ketahui Almere City bukanlah klub papan atas," lanjutnya.
Thom Haye bisa berkontribusi besar untuk membawa Almere City bersaing ke papan atas.
"Tapi dengan adanya Thom Haye, tentu mereka berpeluang untuk bisa bersaing, pertama-tama di papan tengah baru nanti kemudian tentu mereka akan coba bersaing di papan atas," ujar Bung Binder.
Load more