tvOnenews.com - Kisah Emil Audero masih membekas di benak banyak penggemar sepak bola Indonesia, terutama karena keputusannya untuk menolak panggilan membela Timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong.
Emil, yang memiliki darah Indonesia dari sang ayah, Edy Mulyadi, lebih memilih untuk mempertahankan statusnya sebagai warga negara Italia dan berharap dapat menembus skuad Gli Azzurri, tim nasional Italia.
Keputusan tersebut membuat banyak orang bertanya-tanya tentang alasan di balik penolakan Emil, mengingat ia memiliki peluang untuk memperkuat Timnas Indonesia.
Emil Audero, yang kini bermain untuk Como di Serie A, menjadi sorotan bukan hanya karena keputusannya.
Tetapi juga karena komentar ayahnya yang menolak keras kemungkinan Emil bermain untuk Timnas Indonesia.
Dalam sebuah video yang viral di TikTok, ayah Emil dengan tegas menyatakan bahwa Emil lebih memilih fokus untuk memperjuangkan tempat di tim nasional Italia.
Meskipun persaingannya sangat ketat, terutama dengan kehadiran kiper-kiper top Italia seperti Gianluigi Donnarumma.
Load more