Jakarta, tvOnenews.com - Hadir langsung dan saksikan laga Timnas Indonesia U-20 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025, pelatih Shin Tae-yong diminta promosikan satu penggawa Garuda Muda ke skuad senior.
Seperti diketahui Timnas Indonesia U-20 berhasil memastikan tiket ke putaran final Piala Asia U-20 dengan status juara Grup F di babak kualifikasi.
Kepastian tersebut mereka dapatkan setelah bermain imbang dengan skor 1-1 melawan Yaman U-20 di Stadion Madya Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Minggu malam.
Pada pertandingan ini, skuad Timnas Indonesia memimpin terlebih dahulu melalui kaki Jens Raven pada menit ke-45+1.
Namun, keunggulan Indonesia ini tak bertahan lama setelah pada menit ke-45+3, tendangan Abdulrahman Al-Khadher Abdulnabi membawa skor kembali imbang.
Hasil ini membuat Indonesia lolos otomatis ke putaran final Piala Asia U-20 2025 yang dimainkan di China pada pada 6-23 Februari 2025 mendatang.
Sementara itu, Yaman sebagai peringkat kedua akan menunggu hasil dari grup lain untuk menentukan kelolosan mereka sebagai salah satu dari lima runner-up terbaik.
Di pertandingan penentuan Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 semalam, sosok pelatih Timnas Indonesia senior, Shin Tae-yong terlihat hadir langsung dan menyaksikan laga Garuda Muda di tribun.
Dari postingan akun resmi Timnas Indonesia, terlihat jika Shin Tae-yong bersama penerjemah Jeong Seok Seo berada di bangku penonton.
Kehadiran Shin Tae-yong pun langsung mendapat reaksi beragam dari netizen dunia maya.
Beberapa dari mereka bahkan merekomendasikan satu nama pemain Timnas Indonesia U-20 untuk dipromosikan ke skuad senior.
Adalah Jens Raven, pemain berusia 18 tahun tersebut dianggap mampu tampil memukau dan jadi tumpuan Timnas Indonesia sepanjang Kualifikasi Piala Asia U-20.
"Angkut raven coach," ucap @conversue.
"Yang pantas ke timnas U-23 atau timnas senior cuma Raven," tambah @chaaacing.
"Jens Raven bisa kali," timpal @MiraNisa1188359.
"Bisa kali jens Raven masuk timnas senior," pinta @Rinie_moeet.
"tolong angkut ravenssss kuch," balas @stokelanbluxes.
Dipantau langsung ?#TimnasDay pic.twitter.com/aHgoZ8chQt— Timnas Indonesia (@TimnasIndonesia) September 29, 2024
Sementara itu, statistik Jens Raven yang diminta netizen naik kelas ke skuad senior sepanjang Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 kali ini memang terbilang memukau.
Tercatat, dirinya mampu mencetak tiga gol dari tiga pertandingan termasuk saat hadapi Yaman di pertandingan terakhir kualifikasi.
Berbekal rapor tersebut, kehadiran Jens Raven diprediksi bisa membuat lini depan makin tajam apalagi jika diduetkan dengan para pemain senior macam Ragnar Oratmangoen dan Rafael Struick. (sub)
Load more