LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Skuad Timnas Indonesia bikin Bahrain dan China ketar-ketir
Sumber :
  • tvonenews.com - Julio Tri Saputra

Bahrain Tolong Siap-siap! Dua Pemain Naturalisasi Baru buat Timnas Indonesia Tambah Mewah, Ini Prediksi Line-up King Indo

Jelang laga kontra Bahrain, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong tentunya sudah mengatur strategi yang berilian. Begini perkiraan line-up skuad Garuda.

Selasa, 1 Oktober 2024 - 12:10 WIB

tvOnenews.com - Jelang laga kontra Bahrain dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026, pada Kamis (10/10/2024) mendatang, Timnas Indonesia kedatangan dua pemain naturalisasi baru, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders. Begini prediksi line-up yang akan diturunkan oleh Shin Tae-yong.

Seperti yang diketahui, di dua laga awal grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Indonesia memberikan hasil yang positif menahan imbang dua negara langganan piala dunia, Arab Saudi dan Australia.

Meskipun demikian, skuad asuhan Shin Tae-yong tersebut tidak bisa bersantai mengingat beberapa hari lagi akan menghadapi dua tim yang tak kalah kuat, Bahrain dan China.

Apalagi sebelumnya, Timnas Indonesia pernah punya catatan kurang mengenakan kala melawan Bahrain pada laga Kualifikasi untuk Piala Dunia FIFA 2014. Di bawah asuhan pelatih Aji Santoso, Indonesia menampilkan performa yang kurang baik.

Baca Juga :

Pemain yang diturunkan pun kurang dalam segi pengalaman, kecuali Irfan Bachdim dan Ferdinand Sinaga. Di tiga menit pertandingan babak pertama, kiper timnas, Syamsidar harus didakwa kartu merah yang membuat Bahrain dihadiahi tendangan penalti oleh wasit.

Tak ingin mengulang sejarah yang sama, Shin Tae-yong gencar melakukan naturalisasi pemain Timnas Indonesia. Baru-baru ini ada Mees Hilgers dan Eliano Reijnders. Begini prediksi line-up skuad Garuda.

Seakan tak ingin mengulang sejarah, pada pertandingan kontra Bahrain mendatang, Shin Tae-yong kemungkinan akan banyak menurunkan pemain naturalisasinya.

Terlebih lagi, pada pertandingan di Kualifikasi Piala Dunia 2026 ini Indonesia diwajibkan untuk meraih setidaknya satu kemenangan. Sebab, tim merah putih masih membutuhkan sebanyak 15 poin lagi demi memastikan diri lolos ke babak selanjutnya.

Oleh karena itu, persiapan demi persiapan Shin Tae-yong lakukan semaksimal mungkin, terutama dalam pemilihan pemain yang akan mengisi skuad Timnas Indonesia.

Pada laga kontra bahrain mendatang, diprediksi, Shin Tae-yong akan langsung menurunkan semua pemain naturalisasinya. 

prediksi line up Timnas Indonesia kontra Bahrain
prediksi line up Timnas Indonesia kontra Bahrain
Sumber :
  • tangkapan layar kanal YouTube Pontianak Sport

 

Melansir dari kanal YouTube Pontianak Sport, berikut adalah prediksi line-up yang akan diturunkan Shin Tae-yong pada laga kontra Bahrain (10/10/2024).

Untuk posisi kiper, Shin Tae-yong diprediksi akan menurunkan Maarten Paes sebagai starter. Sementara itu, untuk opsi kedua pelatih asal Korea Selatan itu  bisa juga menurunkan Ernando Ari.

Selanjutnya, untuk posisi bek tengah sepertinya Shin Tae-yong akan menurunkan pemain naturalisasi teranyarnya Mees Hilgers dan Jay Idzes. Lewat duet dua pemain tersebut, diharapkan pertahanan Timnas Indonesia akan semakin sulit ditembus pemain Bahrain.

Untuk opsi cadangan, ada Jordi Amat serta Rizky Ridho. Lalu, bek kiri dan kanan Celvin Verdonkyang dikenal ahli dalam memblok dan merebut bola serta Justin Hubner, Sergio Ramos-nya Indonesia dengan tackle-nya yang bersih. Sementara opsi kedua, Shin Tae-yong bisa juga menurunkan pemain lokal Muhammad Ferrari serta Wahyu Prasetyo.

Nathan Tjoe A On
Nathan Tjoe A On
Sumber :
  • Kolase tvOnenews

 

Pada lini tengah kemungkinan akan diisi oleh Thom Haye dan Nathan Tjoe A On yang punya keunggulan dalam memainkan tempo sekaligus mengairkan bola. Lalu opsi keduanya ada Ivar Jenner dan Ricky Kambuaya.

Lanjut pada sayap kiri dan kanan diprediksi akan diisi oleh Shayne Pattynama dan Sandy Walsh. Meskipun Shayne sebelumnya jarang diturunkan sebagai starter, tetapi pada laga kontra Bahrain ini kemampuannya diyakini akan cocok lengkapi formasi.

Terakhir, untuk pengisi lini depan, kemungkinan Shin Tae-yong akan menurunkan Ragnar Oratmangoen serta Rafael Struic yang dikenal karena kelincahan dan kecepatannya diyakini mampu mengobrak-abrik pertahanan Bahrain.

Opsi keduanya, Shin Tae-yong juga bisa menurunkan dua pemain andalan seperti Ramadhan Sananta dan skuad yang baru saja dinaturalisasi, Eliano Reijnders yang kemungkinan akan diturunkan di babak kedua untuk memulai debutnya bersama Timnas Indonesia.

(nka)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Janji Gratiskan Tempat Wisata di Jakarta, Pramono: Untuk yang Punya KJP

Janji Gratiskan Tempat Wisata di Jakarta, Pramono: Untuk yang Punya KJP

alon gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung janji akan menggratiskan tempat wisata di Jakarta seandainya terpilih jadi gubernur.
Naik 354 Persen, Nilai Transaksi Kripto di Indonesia Tembus Rp 344,09 Triliun

Naik 354 Persen, Nilai Transaksi Kripto di Indonesia Tembus Rp 344,09 Triliun

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat nilai transaksi aset kripto di Indonesia mengalami pertumbuhan positif. Jumlah investor aset kripto juga terus meningkat.
Selain jadi Anggota Termuda DPR RI Periode 2024-2029, Annisa Mahesa Ternyata Memiliki Kekakayaan Sekitar Rp5,8 M

Selain jadi Anggota Termuda DPR RI Periode 2024-2029, Annisa Mahesa Ternyata Memiliki Kekakayaan Sekitar Rp5,8 M

Annisa Maharani Alzahra Mahesa merupakan anggota termuda DPR RI yang berusia 23 tahun dan sudah melaporkan kekayaannya ke LHKPN yang mencapai Rp5,8 miliar.
Pembubaran Jiwasraya Tunggu PP Terbit, Gimana Nasib Pemegang Polis?

Pembubaran Jiwasraya Tunggu PP Terbit, Gimana Nasib Pemegang Polis?

OJK telah menerbitkan sanksi Pembatasan Kegiatan Usaha (PKU) kepada Jiwasraya dikarenakan perusahaan dinilai telah melanggar sejumlah ketentuan di bidang perasuransian.
Punya Infrastruktur Canggih, Nuanu City Siap Jadi Primadona di Mata Wisatawan Lokal dan Mancanegara

Punya Infrastruktur Canggih, Nuanu City Siap Jadi Primadona di Mata Wisatawan Lokal dan Mancanegara

Destinasi di Pulau Dewata Bali dikenal bisa manjakan wisatawan lokal juga mancanegara. Termasuk salah satunya tempat wisata menarik dan mengesankan di Nuanu.
Media China Panik Bukan Main Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Resmi Jadi WNI, Tak Disangka Berani Prediksi Timnas Indonesia akan…

Media China Panik Bukan Main Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Resmi Jadi WNI, Tak Disangka Berani Prediksi Timnas Indonesia akan…

Media China mulai panik dengan Timnas Indonesia karena Mees Hilgers dan Eliano Reijnders telah resmi jadi WNI jelang laga putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia
Trending
Shin Tae-yong Coret Justin Hubner dan Sandy Walsh Usai Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Resmi Dinaturalisasi Timnas Indonesia?

Shin Tae-yong Coret Justin Hubner dan Sandy Walsh Usai Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Resmi Dinaturalisasi Timnas Indonesia?

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, berpotensi mencoret Justin Hubner dan juga Sandy Walsh yang bisa digantikan oleh Mees Hilgers dan Eliano Reijnders.
Rafael Struick Akhirnya Blak-blakan Bongkar Perbedaan Mencolok Saat Bermain di Belanda dan Indonesia, Katanya...

Rafael Struick Akhirnya Blak-blakan Bongkar Perbedaan Mencolok Saat Bermain di Belanda dan Indonesia, Katanya...

Pengakuan jujur dari pemain Timnas Indonesia, Rafael Struick, tentang perbedaan yang ia rasakan selama ini saat bermain di Belanda dan Indonesia, ternyata...
Jadi 'Ampas' Saat Diasuh Shin Tae-yong, Pemain Ini jadi 'Emas' di Tangan Indra Sjafri dan Bawa Timnas Indonesia Juara, Hingga Akhirnya...

Jadi 'Ampas' Saat Diasuh Shin Tae-yong, Pemain Ini jadi 'Emas' di Tangan Indra Sjafri dan Bawa Timnas Indonesia Juara, Hingga Akhirnya...

Pelatih Indra Sjafri terkenal sebagai salah satu pelatih Timnas Indonesia yang kerap kali mengorbitkan pemain-pemain muda berbakat jadi seorang bintang sepak bola
Demi Panggilan Belanda, Bek Kelas Eropa Ini Sampai Tolak Timnas Indonesia hingga Abaikan Belgia, Siapa Sangka Pilihannya Itu Malah Keliru Soalnya...

Demi Panggilan Belanda, Bek Kelas Eropa Ini Sampai Tolak Timnas Indonesia hingga Abaikan Belgia, Siapa Sangka Pilihannya Itu Malah Keliru Soalnya...

Pernah tolak ajakan Timnas Indonesia hingga tak pedulikan Belgia demi panggilan Belanda, bek Liga Inggris ini seolah membuktikan jika keputusannya itu keliru.
Bahrain dan China Ketar-ketir, Tiga Pemain Timnas Indonesia Ini Saja Sudah Melebihi Nilai Pasaran Keseluruhan Skuad Mereka

Bahrain dan China Ketar-ketir, Tiga Pemain Timnas Indonesia Ini Saja Sudah Melebihi Nilai Pasaran Keseluruhan Skuad Mereka

Bahrain dan China patut ketar-ketir karena harga pasaran tiga pemain Timnas Indonesia sudah melebihi nilai keseluruhan skuad mereka, menurut Transfermarkt.
Media Malaysia Bandingkan Beda Nasib Timnas Indonesia U20 dengan Thailand, Sebut Skuad Indra Sjafri Itu...

Media Malaysia Bandingkan Beda Nasib Timnas Indonesia U20 dengan Thailand, Sebut Skuad Indra Sjafri Itu...

Begini kata media Malaysia soal Timnas Indonesia U20 asuhan Indra Sjafri, dibandingkan dengan Thailand yang juga sama-sama lolos ke Piala Asia U20 2025 nanti.
Betapa Terkejutnya Pengamat Malaysia Melihat Mees Hilgers Gabung ke Timnas Indonesia, Singgung Hal Ini ...

Betapa Terkejutnya Pengamat Malaysia Melihat Mees Hilgers Gabung ke Timnas Indonesia, Singgung Hal Ini ...

Pengamat sepak bola Malaysia blak-blakan membicarakan Mees Hilgers, senjata baru timnas Indonesia itu disoroti performanya hingga singgung soal performa ini.
Selengkapnya