Sebelumnya, pemain berusia 27 tahun itu mendapatkan kesempatan membela TImnas Indonesia pada agenda FIFA Matchday pada bulan Juni lalu saat menghadapi Tanzania.
Saat itu Malik Risaldi mendapatkan panggilan dari Shin Tae-yong untuk membela Timnas Indonesia berkat performa impresifnya dengan Madura United musim lalu.
Malik Risaldi lakoni debut bersama Timnas Indonesia (Sumber : tvonenews.com - Julio Tri Saputra)
Malik menjadi salah satu pemain lokal yang cukup moncer di Liga 1 musim lalu bersama Madura United.
Tercatat, Malik mencetak 13 gol dan 4 assist dari 36 pertandinya yang ia jalani untuk Madura United musim lalu.
Statistik gemilang itu pun berlanjut di Liga 1 musim ini, bermain untuk Persebaya Surabaya, Malik Risaldi sudah mengoleksi dua gol dari 4 pertandingan yang ia jalani.
Tak heran jika Shin Tae-yong memutuskan untuk memanggil Malik Risaldi ke skuad Timnas Indonesia pada lawatan mereka ke Bahrain dan China nanti.
Load more