Namun, wasit Ahmed Al-Kaf tetap tidak meniup peluit panjangnya hingga Bahrain akhirnya mencetak gol penyeimbang pada menit ke-90 lewat sembilan menit.
Marhoon mencetak gol keduanya dengan memaksimalkan situasi sepak pojok dan tak lama kemudian wasit meniup peluit panjang, mengakhiri permainan.
Staf Timnas Indonesia di pinggir lapangan bereaksi keras, termasuk Shin Tae-yong, hingga Sumardji dikartu merah oleh Al-Kaf.
Tak heran, sebab sang wasit asal Oman menambahkan tiga menit waktu bermain yang tidak ada dalam ketentuan.
Hal ini pun disoroti oleh komentator internasional dalam siaran langsung AFC di YouTube, karena itu cukup membingungkan.
Load more