LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Omongan Indra Sjafri soal Timnas Indonesia sudah selevel dengan Jepang mulai terbukti
Sumber :
  • Kolase tvOnenews

Omongan Indra Sjafri Enam Tahun Lalu Soal Timnas Indonesia Sama Sekali Tak Meleset, Dulu Bilang Kalau Skuad Garuda Sudah Setara dengan Jepang, Kini...

Enam tahun lalu Indra Sjafri pernah mengatakan kalau Timnas Indonesia sebentar lagi punya level yang setara dengan Jepang. Kini, omongan itu mendekati kenyataan

Sabtu, 12 Oktober 2024 - 05:52 WIB

tvOnenews.com - Indra Sjafri selaku pelatih Timnas Indonesia U-19 beberapa waktu lalu pernah mengatakan jika skuad Garuda tak lama lagi akan selevel dengan Jepang.

Meski sempat menuai kritikan buntut dari omongannya itu, namun pernyataan Indra Sjafri soal Timnas Indonesia tersebut kini tampak menjadi kenyataan.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia senior besutan pelatih Shin Tae-yong tampil cukup menjanjikan dalam sejumlah turnamen internasional terakhir.

Terbaru, Timnas Indonesia hampir saja mempercundangi Bahrain apabila gol penyama kedudukan di menit akhir tidak terjadi begitu saja.

Baca Juga :

Bukan cuma itu, sebelumnya pasukan Shin Tae-yong juga sukses menahan imbang dua negara favorit Piala Dunia yaitu Arab Saudi dan Australia di dua laga awal.

Maka dari itu, saat ini Timnas Indonesia belum terkalahkan dalam tiga laga terakhir bahkan menjadi tim Asia Tenggara dengan catatan terbaik pada babak tersebut.

Tentu, pencapaian ini mendapat dukungan hingga pujian dari berbagai pihak. Kondisi tersebut dikarenakan Timnas Indonesia awalnya dianggap sebagai tim penggembira saja.

Bila menilik kepada ranking FIFA, Timnas Indonesia memang menjadi yang terendah di antara kontestan lainnya yakni berada pada urutan ke-129.

Dari negara dengan posisi terdekat di ranking FIFA yakni China, Timnas Indonesia masih terpaut jauh lantaran skuad Negeri Tirai Bambu itu menempati ranking 87.

Tak ayal, Timnas Indonesia kemudian mendapat dukungan penuh dari beragam pihak yang menunggu kiprah sensasional dari skuad Shin Tae-yong.

Beda halnya dengan suporter, sikap berbeda ditunjukkan oleh negara-negara rival. Mereka pun kini tak mau pandang rendah Timnas Indonesia dan anggap Garuda jadi pesaing serius.

Sederet fakta di atas lantas mengingatkan kita kepada omongan yang pernah dilontarkan oleh pelatih Indra Sjafri beberapa tahun silam.

Pada 2018, Indra Sjafri mengatakan jika Timnas Indonesia sudah berada selevel dengan Jepang bahkan bisa bersaing sampai tingkat senior.

Ketika itu, ia tengah menahkodai Timnas Indonesia di Piala Asia U-19 2018 yang tampil luar biasa sepanjang fase grup. Pada akhirnya, mereka dipertemukan dengan Jepang di perempat final.

Jepang yang saat itu diperkuat oleh Takefusa Kubo memupuskan harapan Timnas Indonesia dengan kemenangan 2-0 sekaligus berhak tampil di Piala Dunia U-20 2019.

Walaupun terhenti oleh Jepang, tetapi Indra Sjafri berujar bahwa anak asuhnya saat itu memiliki level permainan yang setara dengan tim Samurai Biru.

“Anak-anak pasti ada sedih karena kekalahan ini itu wajar bagi saya. Tapi pemain keluar dengan kepala tegak karena punya keyakinan bahwa level mereka tak ada di bawah Jepang,” pungkas Indra Sjafri.

“Selepas ini mungkin ada pengamat sepak bola yang bilang wajar kita kalah karena beda level dengan Jepang. Saya tidak setuju, karena bagi saya level kita sudah setara dengan Jepang,” ujar Indra Sjafri seusai laga.

Indra Sjafri bahkan sangat percaya apabila para pemain Timnas Indonesia U-19 ini nantinya bisa menjadi pilihan utama untuk skuad Merah Putih senior.

“Memang dibutuhkan konsistensi dalam meningkatkan mereka. Tapi saya yakin pemain ini akan menjadi pemain yang siap pakai bagi Timnas Indonesia senior,” lanjutnya enam tahun lalu.

Perkataan Indra Sjafri di Piala Asia U-19 2018 pada akhirnya terbukti enam tahun kemudian. Mereka kini menjadi andalan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia senior.

Omongan Indra Sjafri soal Timnas Indonesia sudah selevel dengan Jepang mulai terbukti
Omongan Indra Sjafri soal Timnas Indonesia sudah selevel dengan Jepang mulai terbukti
Sumber :
  • Kolase tvOnenews

 

Pemain Timnas Indonesia U-19 2018 yang kini menjadi andalan Shin Tae-yong di antaranya ialah Witan Sulaeman, Egy Maulana Vikri, hingga Asnawi Mangkualam.

Semuanya hampir tak pernah terlewatkan dari skuad Shin Tae-yong semenjak pelatih asal Korea Selatan itu menukangi Timnas Indonesia senior pada 2019.

Bukan cuma itu, Timnas Indonesia kini berada pada grup yang sama dengan Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan keduanya akan saling berhadapan bulan depan.

Timnas Indonesia juga mempunyai statistik yang tak jauh berbeda dengan Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026 yakni belum terkalahkan di tiga laga awal.

Maka tak berlebihan rasanya jika performa Timnas Indonesia saat ini sudah bisa disejajarkan dengan Jepang seperti yang diucapkan Indra Sjafri enam tahun lalu. (han)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Menko IPK AHY Raih Penghargaan Wisudawan Terbaik Program Doktoral Universitas Airlangga

Menko IPK AHY Raih Penghargaan Wisudawan Terbaik Program Doktoral Universitas Airlangga

Menteri Koordinator bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan (Menko IPK), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menerima penghargaan sebagai wisudawan terbaik Universitas Airlangga (Unair), untuk program doktoral
Menantu dari Legenda Timnas Indonesia Ini Beri Reaksi Unik Usai Berhasil Bawa Filipina Tumbangkan Skuad Garuda di Piala AFF 2024

Menantu dari Legenda Timnas Indonesia Ini Beri Reaksi Unik Usai Berhasil Bawa Filipina Tumbangkan Skuad Garuda di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia harus menyerah di tangan Filipina dengan skor tipis 1-0 di Stadion Manahan, Solo pada Sabtu (21/12/2024).
Media Amerika Kritik Muhammad Ferarri yang Dikartu Merah saat Lawan Filipina di Piala AFF 2024: Indisipliner Terbukti Merugikan Timnas Indonesia 

Media Amerika Kritik Muhammad Ferarri yang Dikartu Merah saat Lawan Filipina di Piala AFF 2024: Indisipliner Terbukti Merugikan Timnas Indonesia 

Media Amerika mengkritik kapten Timnas Indonesia, Muhammad Ferarri yang dikartu merah saat melawan Filipina di Piala AFF 2024.
Maling Gasak Motor Pengunjung di Super Indo Probolinggo, Pengawasan Parkir Jadi Sorotan

Maling Gasak Motor Pengunjung di Super Indo Probolinggo, Pengawasan Parkir Jadi Sorotan

Sebuah motor milik pengunjung Super Indo hilang dicuri maling, pada hari Jumat (20/12), di Jalan Sukarno Hatta Kota Probolinggo, Jawa Timur.
Arab Saudi Move On dari Timnas Indonesia, Fokus Jajal Kekuatan Bahrain di Piala AFF-nya Arab

Arab Saudi Move On dari Timnas Indonesia, Fokus Jajal Kekuatan Bahrain di Piala AFF-nya Arab

Pelatih Arab Saudi, Herve Renard akan kembali memimpin timnya dalam Piala Teluk Arab 2024 alias Piala AFF-nya Arab. 
Jadwal Liga 1 Pekan 16 Hari Ini: Persib Siap Gilas Persita, PSIS Ditantang Malut United hingga PSM Makassar Jamu Barito Putera 

Jadwal Liga 1 Pekan 16 Hari Ini: Persib Siap Gilas Persita, PSIS Ditantang Malut United hingga PSM Makassar Jamu Barito Putera 

Jadwal Liga 1 2024-2025 pekan 16 hari ini, Minggu 22 Desember 2024 menyajikan tiga laga seru antara PSIS Semarang vs Malut United, PSM Makassar vs Barito Putera dan Persib Bandung vs Persita Tangerang. 
Trending
Komentator Korea Selatan Beri Sindiran Menusuk usai Ferarri Dapat Kartu Merah di Laga Timnas Indonesia Vs Filipina: Shin Tae-yong Harusnya…

Komentator Korea Selatan Beri Sindiran Menusuk usai Ferarri Dapat Kartu Merah di Laga Timnas Indonesia Vs Filipina: Shin Tae-yong Harusnya…

Komentator Liga Korea Selatan beri sindiran menohok kepada kartu merah yang didapat Ferarri pada pertandingan Piala AFF 2024 antara Timnas Indonesia Vs FIlipina
Blak-blakan Shin Tae-yong Soal Kartu Merah Muhammad Ferarri dan Marselino Ferdinan di Piala AFF 2024: Kecewa, Timnas Indonesia Jadi Sulit Cetak Gol

Blak-blakan Shin Tae-yong Soal Kartu Merah Muhammad Ferarri dan Marselino Ferdinan di Piala AFF 2024: Kecewa, Timnas Indonesia Jadi Sulit Cetak Gol

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengaku kecewa dengan para penggawa Garuda yang kerap mendapat hukuman kartu merah sepanjang turnamen Piala AFF 2024.
Reaksi Berkelas Erick Thohir Soal Timnas Indonesia Gugur di Piala AFF 2024, Bicara Evaluasi Pelatih, Katanya...

Reaksi Berkelas Erick Thohir Soal Timnas Indonesia Gugur di Piala AFF 2024, Bicara Evaluasi Pelatih, Katanya...

Ketua PSSI Erick Thohir angkat bicara soal Timnas Indonesia yang gagal lolos ke babak semifinal Piala AFF 2024. Dia bicara soal evaluasi pelatih, katanya...
Erick Thohir: PSSI Evaluasi Kegagalan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Erick Thohir: PSSI Evaluasi Kegagalan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia finis di posisi tiga klasemen akhir grup B usai dikalahkan Filipina 0-1 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (21/12/2024).
Red Sparks Jauhi IBK Altos, Ini Klasemen Terbaru V-League 2024-2025 Usai Megawati Hangestri Win Streak 6 Kali

Red Sparks Jauhi IBK Altos, Ini Klasemen Terbaru V-League 2024-2025 Usai Megawati Hangestri Win Streak 6 Kali

Red Sparks berhasil mengalahkan GS Caltex dengan skor 3-1 (24-26, 25-16, 25-15, 25-17) di Daejeon, Sabtu (22/12/2024). 
PSSI Diminta Tunjuk Indra Sjafri sebagai Pelatih Timnas Indonesia di Piala AFF 2026 usai Shin Tae-yong Gagal Bawa Skuad Garuda ke Semifinal

PSSI Diminta Tunjuk Indra Sjafri sebagai Pelatih Timnas Indonesia di Piala AFF 2026 usai Shin Tae-yong Gagal Bawa Skuad Garuda ke Semifinal

PSSI diminta untuk menunjuk Indra Sjafri sebagai pelatih Timnas Indonesia di Piala AFF 2026 usai Shin Tae-yong gagal bawa skuad Garuda lolos ke semifinal.
Top 3 Sport: Ko Hee-jin Marah Pada Megawati Hangestri? Pelatih Red Sparks Prediksi Mega dan Vanja Bukilic, dan Top Skor Red Sparks di Laga kontra GS Caltex

Top 3 Sport: Ko Hee-jin Marah Pada Megawati Hangestri? Pelatih Red Sparks Prediksi Mega dan Vanja Bukilic, dan Top Skor Red Sparks di Laga kontra GS Caltex

Pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin marah pada Megawati Hangestri? Pada laga kontra GS Caltex Ko Hee-jin bahkan sempat prediksi Megatron dan Vanja Bukilic jadi top
Selengkapnya
Viral