LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes
Sumber :
  • PSSI

Reaksi Berkelas Jay Idzes usai Timnas Indonesia Dicurangi Wasit Ahmed Al Kaf Kontra Bahrain: Terasa seperti Kalah, tapi Tak Ada Gunanya Mengeluh 

Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes memberikan reaksi berkelas usai skuad Garuda dianggap telah dicurangi wasit Ahmed Al Kaf dalam laga kontra Bahrain.

Minggu, 13 Oktober 2024 - 10:41 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes memberikan reaksi berkelas usai skuad Garuda dianggap telah dicurangi wasit Ahmed Al Kaf dalam laga kontra Bahrain.

Tim besutan Shin Tae-yong harus puas bermain imbang kontra Bahrain dengan skor 2-2 dalam lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Padahal, Timnas Indonesia hampir meraih kemenangan dalam laga yang digelar di Bahrain National Stadium, Riffa, Kamis (10/10/2024) malam WIB itu.

Jay Idzes dan kolega mampu comeback melalui gol  Ragnar Oratmangoen di menit 45+3 dan Rafael Struick di menit ke-74 yang membuat skor menjadi 2-1.

Baca Juga :

Namun, wasit Ahmed Al Kaf belum meniup peluit panjang usai tambahan waktu enam menit di babak kedua di mana laga harusnya berakhir di menit 90+6.

Wasit asal Oman itu justru melanjutkan permainan sehingga Mohamed Marhoon mencetak gol keduanya di menit 90+9 usai gol pertamanya terjadi di menit 15.

Gol yang dinilai telah dibantu wasit tersebut membuyarkan kemenangan Timnas Indonesia atas Bahrain yang sudah ada di depan mata.

Timnas Indonesia ditahan Bahrain 2-2
Timnas Indonesia ditahan Bahrain 2-2
Sumber :
  • PSSI

 

Selepas pertandingan, para pemain, staf pelatih, hingga ofisial Timnas Indonesia memprotes keputuskan wasit asal Oman itu karena merasa dirugikan.

Namun baru-baru ini, Jay Idzes memberikan reaksi berkelas meski Timnas Indonesia meraih hasil imbang yang dianggap telah dicurangi wasit Ahmed Al Kaf.

Dalam unggahan Instagram pribadinya, @jayidzes, bek berusia 24 tahun ini tak menampik bahwa hasil imbang kontra Bahrain terasa seperti kalah.

Akan tetapi, pemain andalan klub Liga Italia Venezia itu menegaskan bahwa tak ada gunanya berlarut-larut memikirkan kejadian kontra Bahrain itu.

"Satu poin terasa seperti kekalahan sejujurnya, tapi tidak ada gunanya mengeluh tentang hal yang sudah terjadi di masa lalu," tulis Jay Idzes di Instagram pribadinya.

Lebih lanjut, pria yang akrab disapa Bang Jay itu mengingatkan bahwa para pemain Timnas Indonesia harus bangkit dan terus maju.

"Satu-satunya yang bisa kita lakukan adalah belajar dari mereka dan terus MAJU," tegas Jay Idzes.

"Kami akan tetap tegak dan yang paling penting, kami TIDAK AKAN PERNAH MENYERAH," imbuhnya.

Kapten Timnas Indonesia itu kemudian masih menaruh kepercayaan diri yang tinggi bahwa Timnas Indonesia akan meraih kemenangan di laga berikutnya.

"Kemenangan kita akan lebih manis pada akhirnya. PERCAYA," ujar Jay Idzes.

"Terima kasih khusus untuk semua orang yang datang untuk mendukung kami di Bahrain! KITA GARUDA," katanya lagi.

Selanjutnya, Timnas Indonesia akan bertandang ke markas China pada Selasa 15 Oktober 2024 malam WIB di Stadion Qingdao Youth Football.

(yus)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Singgung Kehebatan Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Warganet China Malah Dukung Skuad STY Bantai Negaranya Sendiri: Minimal 8-0

Singgung Kehebatan Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Warganet China Malah Dukung Skuad STY Bantai Negaranya Sendiri: Minimal 8-0

Di luar dugaan, sebagian besar warganet China malah mendukung penuh Timnas Indonesia bantai negaranya sendiri seperti yang dilakukan oleh Jepang bulan lalu.
Jenazah Cagub Maluku Utara Benny Laos Diterbangkan Hari Ini ke Jakarta

Jenazah Cagub Maluku Utara Benny Laos Diterbangkan Hari Ini ke Jakarta

Jenazah Calon Gubernur (Cagub) Maluku Utara, Benny Laos diterbangkan dari Luwuk, Sulawesi Tengah, menuju Jakarta, hari ini Minggu (13/10). Begini kata polisi
Blusukan ke Boyolali, Gibran Janji Pasar Ampel Tidak akan Dipindah, tapi Direvitalisasi

Blusukan ke Boyolali, Gibran Janji Pasar Ampel Tidak akan Dipindah, tapi Direvitalisasi

Wakil Presiden (Wapres) RI terpilih, Gibran Rakabuming Raka blusukan ke Pasar Ampel, Boyolali, Jawa Tengah, Minggu (13/10/2024). Mantan Wali Kota Solo itu berkomitmen bahwa Pasar Ampel tidak akan dipindah, tetapi direvitalisasi dan direnovasi.
FIFA Tiba-tiba Soroti Kevin Diks yang Bakal Perkuat Timnas Indonesia, Netizen Malah Heboh Sindir Gol Kontroversial Bahrain

FIFA Tiba-tiba Soroti Kevin Diks yang Bakal Perkuat Timnas Indonesia, Netizen Malah Heboh Sindir Gol Kontroversial Bahrain

Kehadiran Kevin Diks yang bakal jadi penggawa baru Timnas Indonesia mendapat sorotan berbagai pihak termasuk dari akun resmi FIFA World Cup.
1,5 Hektar Hutan Jati Milik Perhutani di Lumajang Terbakar

1,5 Hektar Hutan Jati Milik Perhutani di Lumajang Terbakar

Hutan produksi tanaman jati dan pinus di petak 14 A, RPH Bagu, BKPH Pasirian, di Blok Gunung Tambuh Desa Condro Kecamatan Pasirian Lumajang, mengalami kebakaran
Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes Blak-blakan Ungkap Perasaannya Usai Seri dari Bahrain, Sebut Hal Penting Jadi Pelajaran Sebelum Lawan China

Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes Blak-blakan Ungkap Perasaannya Usai Seri dari Bahrain, Sebut Hal Penting Jadi Pelajaran Sebelum Lawan China

Jay Idzes blak-blakan ungkapkan perasaannya setelah seri lawan Bahrain di babak kualifikasi Piala Dunia 2026. Sebut hal ini jadi pelajaran sebelum lawan China.
Trending
Respons Kevin Diks Nonton Laga Timnas Indonesia vs Bahrain, Singgung Kualitas Permainan Jay Idzes cs, Katanya...

Respons Kevin Diks Nonton Laga Timnas Indonesia vs Bahrain, Singgung Kualitas Permainan Jay Idzes cs, Katanya...

Begini respons Kevin Diks setelah menonton laga Timnas Indonesia vs Bahrain, katanya kualitas permainan Jay Idzes cs itu...
Malaysia, Thailand hingga Vietnam Sampai Pasang Badan, Minta AFC Jangan Ulangi Ini Lagi kepada Timnas Indonesia

Malaysia, Thailand hingga Vietnam Sampai Pasang Badan, Minta AFC Jangan Ulangi Ini Lagi kepada Timnas Indonesia

Negara-negara Asia Tenggara seperti Malaysia, Vietnam, hingga Thailand menunjukkan rasa solidaritasnya dengan pasang badan untuk Timnas Indonesia di depan AFC.
Betapa Malunya, Ramalan Media Eropa Meleset soal Timnas Indonesia, Nyatanya Pasukan Shin Tae-yong Berhasil Bikin Bahrain ...

Betapa Malunya, Ramalan Media Eropa Meleset soal Timnas Indonesia, Nyatanya Pasukan Shin Tae-yong Berhasil Bikin Bahrain ...

Ramalan media Eropa tentang timnas Indonesia meleset sangat jauh, nyatanya timnas Indonesia tampil perkasa saat menghadapi Bahrain meski berakhir imbang 2-2.
Resmi Cerai dari Sarwendah, Ruben Onsu Akhirnya Berani Bicara Jujur soal Rumah Tangganya hingga Singgung Betrand Peto

Resmi Cerai dari Sarwendah, Ruben Onsu Akhirnya Berani Bicara Jujur soal Rumah Tangganya hingga Singgung Betrand Peto

Setelah resmi bercerai, Ruben Onsu akhirnya bicara jujur tentang rumah tangganya dengan Sarwendah. Ia juga bicara soal Betrand Peto.
Jika Surat Protes PSSI soal Wasit Ahmed Al Kaf Ditindaklanjuti AFC, Laga Timnas Indonesia Vs Bahrain Bakal Diulang? Begini Penjelasannya 

Jika Surat Protes PSSI soal Wasit Ahmed Al Kaf Ditindaklanjuti AFC, Laga Timnas Indonesia Vs Bahrain Bakal Diulang? Begini Penjelasannya 

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memastikan pihaknya telah melayangkan surat protes ke Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) terkait kepemimpinan wasit asal Oman, Ahmed Al-Kaf.
Jurnalis Senior Belanda Kritisi PSSI Soal Rencana Naturalisasi Kevin Diks, Menyebut Ada yang Aneh dengan Timnas Indonesia

Jurnalis Senior Belanda Kritisi PSSI Soal Rencana Naturalisasi Kevin Diks, Menyebut Ada yang Aneh dengan Timnas Indonesia

Jurnalis Belanda mengungkapkan unek-uneknya soal keputusan PSSI menaturalisasi Kevin Diks untuk memperkuat Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Daftar Peraih Penghargaan Individu Kapolri Cup 2024: Tim Voli Jatim Bersinar, Yolla Yuliana Jadi Best Middle Blocker

Daftar Peraih Penghargaan Individu Kapolri Cup 2024: Tim Voli Jatim Bersinar, Yolla Yuliana Jadi Best Middle Blocker

Daftar peraih penghargaan individu Kapolri Cup 2024, di mana tim voli Jawa Timur bersinar dan Yolla Yuliana berhasil dinobatkan sebagai Best Middle Blocker.
Selengkapnya