LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Erick Thohir, Kevin Diks
Sumber :
  • Instagram

Belum Resmi Bergabung dengan Timnas Indonesia, Kevin Diks Langsung Tunjuk Pemain Lokal ini, Sebut Layak Bersaing di Klub Eropa

Kevin Diks diharapkan bisa bergabung dengan Timnas Indonesia November mendatang. Tak disangka, ia langsung tertuju pada sosok pemain lokal ini. Seperti apa?

Senin, 14 Oktober 2024 - 16:04 WIB

tvOnenews.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengonfirmasi bahwa Kevin Diks akan segera bergabung dengan Timnas Indonesia.

Kevin Diks yang saat ini memperkuat FC Copenhagen, diharapkan bisa memperkuat skuad Garuda pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, November mendatang.

Kehadiran pemain berdarah Belanda-Indonesia ini diharapkan mampu memperkuat sektor pertahanan Timnas.

Erick Thohir menyebutkan bahwa proses naturalisasi Kevin Diks sedang dalam tahap percepatan, termasuk permohonan persetujuan dari Presiden Joko Widodo dan DPR RI.

Baca Juga :

Erick memastikan, setelah pertemuan langsung dengan Diks, semua pihak akan bekerja maksimal agar sang pemain bisa segera bergabung.

“Kalau sudah salaman, berarti kan sudah fix lah. Tinggal prosesnya. Tentu kita akan mendorong kepada Bapak Presiden, setelahnya tentu DPR, untuk ada percepatan," ujar Erick Thohir dalam keterangannya.

Meskipun secara regulasi pemain baru bisa tampil pada jendela pertandingan Maret 2025, PSSI berharap prosesnya bisa selesai lebih cepat.

"Window-nya kalau kita lihat di bulan Maret (2025) bisa main. Tapi kalau bisa November (2024), kenapa tidak," kata dia. 

Menariknya, meskipun belum resmi bergabung dengan Timnas Indonesia, Kevin Diks sudah menunjukkan ketertarikan terhadap salah satu pemain lokal.

Dalam pertemuan dengan Erick Thohir, Diks secara terbuka memuji kualitas Rizky Ridho yang saat ini memperkuat Persija Jakarta tersebut.  

“Salah satu diskusi dengan Kevin Diks tadi, dia sangat memuji Rizky Ridho. Bahkan dia bilang, ‘Saya nanti kalau sudah gabung Timnas, saya ingin bicara sama Ridho dari hati ke hati,’” ungkap Erick Thohir dilansir dari Liputan 6.

Pujian dari Diks, yang bermain di Liga Champions bersama FC Copenhagen, tentu bukan hal yang remeh.

Erick menambahkan bahwa Diks meyakini Ridho memiliki kualitas untuk berkarier di luar negeri.

“Dia bilang, ‘Kalau bisa, Ridho main di luar negeri.’ Saya bilang, ‘Waduh, saya nggak tahu mau atau nggak.’ Tapi Diks tegas, ‘Nggak, saya mau bicara sama Ridho,’” kata Erick Thohir.

Pujian yang diberikan Kevin Diks kepada Rizky Ridho menunjukkan bahwa kualitas pemain lokal Indonesia kini semakin diakui.

Bukan suatu hal yang tidak mungkin pemain lokal bisa berlaga di kompetisi Eropa.

Erick menyebutkan bahwa komentar seperti ini adalah bukti bahwa Liga Indonesia mampu melahirkan talenta-talenta berbakat.

“Jadi hal seperti ini kan membanggakan, di mana Liga Indonesia pun sudah bisa memproduksi pemain yang baik,” kata Erick Thohir.  

Rizky Ridho sendiri dikenal sebagai bek muda dengan potensi besar.

Kariernya terus berkembang pesat sejak membela Persebaya Surabaya dan kini bersama Persija Jakarta.

Kemampuannya dalam membaca permainan serta ketenangannya di lapangan membuat Ridho menjadi salah satu andalan di lini pertahanan Timnas Indonesia.

Jika proses naturalisasi berjalan sesuai rencana, kehadiran Kevin Diks akan memberikan dampak besar bagi Timnas Indonesia.

Dengan pengalaman bermain di liga top Eropa dan di kompetisi sekelas Liga Champions, Diks diharapkan bisa meningkatkan kualitas permainan tim secara keseluruhan. 

Adanya sosok seperti Diks dapat memotivasi pemain lokal untuk berkarier di luar negeri dan mengembangkan kemampuan mereka di level yang lebih tinggi. (adk)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Paslon Koster-Giri Pastikan akan Tata Kawasan Pura Batur seperti Besakih

Paslon Koster-Giri Pastikan akan Tata Kawasan Pura Batur seperti Besakih

Cagub nomor 2 Wayan Koster dan Nyoman Giri Prasta kantongi dan lihat animasi desain perencanaan penataan kawasan Pura Ulun Danu Batur atau Pura Batur. 
Viral Duel Gladiator Bocah SD di Pemalang, Disaksikan dan Direkam Temannya

Viral Duel Gladiator Bocah SD di Pemalang, Disaksikan dan Direkam Temannya

Warga Pemalang, Jawa Tengah dihebohkan dengan video viral yang memperlihatkan aksi perkelahian dua bocah sekolah dasar (SD) di perkebunan tebu di desa Pamutih, Kecamatan Ulujami. 
IRI Ternyata Dituding Ikut Campur Urusan Internal Indonesia, Ini Buktinya

IRI Ternyata Dituding Ikut Campur Urusan Internal Indonesia, Ini Buktinya

Sudirman mantan staf IRI sebut International Republican Institute (IRI) disebut sedang melakukan operasi rahasia untuk campur tangan urusan internal Indonesia.
Polres Metro Jakarta Pusat Ungkap Aksi Begal Bersenpi Hingga Bacok Korban, Dua Pelaku Diringkus

Polres Metro Jakarta Pusat Ungkap Aksi Begal Bersenpi Hingga Bacok Korban, Dua Pelaku Diringkus

Polres Metro Jakarta Pusat mengungkap kasus penangkapan begal bersenjata api yang korbannya bernama Arinto Hasibuan.
Kunjungi UMKM Kripik Tempe di Ngawi, Cagub Jatim No 3 Tri Rismaharini Tekankan Pentingnya Diversifikasi Produk

Kunjungi UMKM Kripik Tempe di Ngawi, Cagub Jatim No 3 Tri Rismaharini Tekankan Pentingnya Diversifikasi Produk

Cagub Tri Rismaharini kampanye dengan bertemu pelaku UMKM kripik tempe yang ada di Desa Karangtengah Prandon, Kecamatan Kabupaten Ngawi.
Polresta Yogyakarta Ungkap Peredaran Narkoba dari 13 Tersangka, Terbanyak Obaya

Polresta Yogyakarta Ungkap Peredaran Narkoba dari 13 Tersangka, Terbanyak Obaya

Peredaran narkoba utamanya obat berbahaya (obaya) kian marak di wilayah hukum Polresta Yogyakarta. Maraknya peredaran obaya tak lepas dari harganya yang terjangkau dan cara mendapatkannya.
Trending
Novi Irnawati Bikin Media Bahrain Malu, Suporter Timnas Indonesia Ini Berani Sentil Wasit Ahmed Al Kaf Katanya...

Novi Irnawati Bikin Media Bahrain Malu, Suporter Timnas Indonesia Ini Berani Sentil Wasit Ahmed Al Kaf Katanya...

Sosok Rava Noviena alias Novi Irnawati seorang supoter Timnas Indonesia di Bahrain jadi sorotan publik. Lantaran Novi Irnawati ini berani menyentil Bahrain.
Denny Darko Sudah Prediksi Peluang Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Sejak 3 Bulan Lalu Ahli Tarot itu Bilang Kalau Garuda...

Denny Darko Sudah Prediksi Peluang Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Sejak 3 Bulan Lalu Ahli Tarot itu Bilang Kalau Garuda...

Ahli tarot Denny Darko sudah prediksi peluang Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Lantas, seperti apa terawangannya? Simak artikelnya berikut.
Jurnalis Asal Oman Bongkar Hukuman Wasit Ahmed Al Kaf usai ‘Rampok’ Kemenangan Timnas Indonesia, Siap-siap Menganggur!

Jurnalis Asal Oman Bongkar Hukuman Wasit Ahmed Al Kaf usai ‘Rampok’ Kemenangan Timnas Indonesia, Siap-siap Menganggur!

Hukuman untuk Ahmed Al Kaf yang 'merampok' kemenangan Timnas Indonesia atas Bahrain di pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 diungkap jurnalis asal Oman.
Betrand Peto Kali ini Tak Bisa Bohong Tentang Rasa Cinta dan Kasih Sayangnya untuk Sarwendah, Onyo Bilang…

Betrand Peto Kali ini Tak Bisa Bohong Tentang Rasa Cinta dan Kasih Sayangnya untuk Sarwendah, Onyo Bilang…

Betrand Peto sambil terbata-bata mengungkapkan perasaannya pada Sarwendah. Di hadapan Irfan Hakim dan Raffi Ahmad dia akhirnya jujur bilang kalau sebenarnya...
Tak Malu-malu Lagi, Betrand Peto Minta Hal Ini ke Sarwendah: Kukira Bercanda, Ternyata Benar Setiap Hari Dia Minta ...

Tak Malu-malu Lagi, Betrand Peto Minta Hal Ini ke Sarwendah: Kukira Bercanda, Ternyata Benar Setiap Hari Dia Minta ...

Resmi bercerai dengan Ruben Onsu, Sarwendah mengungkapkan permintaan khusus dari Betrand Peto Putra Onsu yang selama ini tak banyak orang ketahui, sampai harus.
Bukan Mauro Zijlstra, Media Belanda Klaim PSSI Sudah Temukan Kandidat Striker yang Cocok untuk Timnas Indonesia, Siapa?

Bukan Mauro Zijlstra, Media Belanda Klaim PSSI Sudah Temukan Kandidat Striker yang Cocok untuk Timnas Indonesia, Siapa?

Menurut rilis dari media Belanda, PSSI dilaporkan tengah melakukan pembicaraan dengan striker FC Utrecht untuk mengisi lini depan Timnas Indonesia besutan STY.
Kata-kata Menyentuh Jordi Amat usai Dipulangkan Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia: Dengan Berat Hati Saya Harus...

Kata-kata Menyentuh Jordi Amat usai Dipulangkan Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia: Dengan Berat Hati Saya Harus...

Jordi Amat resmi dipulangkan dari Timnas Indonesia jelang pertandingan melawan China karena mengalami cedera.
Selengkapnya