LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Termasuk Pratama Arhan, 5 Pemain Timnas Indonesia Ini Berpotensi Dicoret Shin Tae-yong Saat Hadapi Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Sumber :
  • tvOnenews.com/Julio Trisaputra

Termasuk Pratama Arhan, 5 Pemain Timnas Indonesia Ini Berpotensi Dicoret Shin Tae-yong Saat Hadapi Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong diprediksi akan melakukan sejumlah perombakan dalam skuad Garuda jelang hadapi Jepang.

Minggu, 20 Oktober 2024 - 17:04 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong diprediksi akan melakukan sejumlah perombakan dalam skuad Garuda jelang hadapi Jepang.

Timnas Indonesia akan bersiap dalam lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada November mendatang.

Total ada dua laga yang harus dihadapi skuad Garuda dengan status tuan rumah, yakni Jepang Arab Saudi.

Dua pertandingan itu dijadwalkan bakal bergulir di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Jumat (15/10/2024) dan Selasa (19/10/2024).

Baca Juga :

Sebelumnya, pasukan asuhan Shin Tae-yong mengalami hasil kurang baik dalam dua laga terakhir.

Jay Idzes cs hanya mampu mengemas satu poin hasil dari satu hasil imbang kontra Bahrain dan kekalahan di markas China.

Belajar dari dua hasil kurang mantap itu membuat Shin Tae-yong dipastikan akan melakukan perombakan terhadap skuad Garuda.

Berikut lima pemain yang diprediksi bakal dicoret Shin Tae-yong saat Kualifikasi Piala Dunia 2026 November.

1. Jordi Amat
Nama pertama yang diprediksi bakal tersingkir dari skuad Garuda adalah pemain berposisi bek, Jordi Amat.

Jordi Amat sebetulnya kembali dipanggil untuk membela Timnas Indonesia saat berhadapan dengan Bahrain dan China.

Jordi Amat
Jordi Amat
Sumber :
  • Instagram/jordiamat5

 

Kendati begitu, dirinya hanya mampu bermain selama separuh babak kala meraih hasil imbang dari Bahrain.

Seharusnya, bek Johor Darul Tazim itu masih menjadi dari penggawa Garuda saat melawat ke markas China.

Nahas, cederanya yang kembali kambuh membuat Jordi Amat harus kembali bersama klubnya untuk melakukan pemulihan.

Apalagi, kehadiran calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Kevin Diks semakin membuat dirinya tersisihkan dari skuad Garuda.

Melihat kondisi yang dialami Jordi Amat itulah yang membuat sang pemain diprediksi bakal dicoret Shin Tae-yong pada November mendatang.

2. Muhammad Ferarri
Pemain berposisi bek yang juga terancam dicoret dari Timnas Indonesia adalah Muhammad Ferarri.

Pemain Timnas Indonesia, Muhammad Ferarri.
Pemain Timnas Indonesia, Muhammad Ferarri.
Sumber :
  • Istimewa

 

Kehadirannya diprediksi akan tersisihkan akibat hadirnya Kevin Diks yang diperkirakan dapat tampil pada November mendatang.

Muhammad Ferarri sebelumnya juga menjadi salah satu pemain yang dicoret Shin Tae-yong dalam dua laga kontra Bahrain dan China.

Melihat situasi itu tentunya membuat bek Persija Jakarta itu diprediksi bakal kesulitan untuk bersaing di lini belakang Timnas Indonesia.

3. Hokky Caraka
Hokky Caraka menjadi nama ketiga yang diprediksi bakal dicoret Shin Tae-yong saat berhadapan dengan Jepang dan Arab Saudi.

Pemain PSS Sleman itu juga menjadi salah satu pemain yang tak dimasukan dalam skuad final dalam laga kontra Bahrain dan China.

Pemain Timnas Indonesia Hokky Caraka
Pemain Timnas Indonesia Hokky Caraka
Sumber :
  • AFC

 

Apalagi kehadiran dari Malik Risaldi yang secara mengejutkan kerap dipercaya untuk bermain di lini serang skuad Garuda.

Selain itu, umurnya yang relatif paling mudah di antara striker Timnas Indonesia lainnya membuat dirinya bersaing di lini serang.

Apalagi, dua striker Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen dan Rafael Struick sukses menciptakan masing-masing satu gol saat meraih hasil imbang di markas Bahrain.

4. Pratama Arhan
Nama selanjutnya tertuju kepada pemain abroad yang berkarier di Korea Selatan bersama Suwon FC, yakni Pratama Arhan.

Pratama Arhan diprediksi menjadi salah satu pemain yang akan dicoret oleh pelatih Shin Tae-yong.

Minimnya menit bermain bersama Suwon FC menjadi alasan kuat pemain berposisi bek kiri akan tersingkirkan dari skuad Garuda.

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong bisa mencoret Pratama Arhan
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong bisa mencoret Pratama Arhan
Sumber :
  • tvonenews.com - Julio Tri Saputra

 

Selama membela Suwon FC, Pratama Arhan baru tampil sebanyak dua laga dengan masing-masing hanya bermain selama tiga menit.

Apalagi, penampilan konsisten dari Calvin Verdonk yang selalu bermain penuh menjadi salah satu alasan kuat.

Tak hanya itu, kehadiran Eliano Reijnders yang bisa bermain di berbagai posisi sayap membuat Pratama Arhan akan kesulitan bersaing di skuad utama Timnas Indonesia.

5. Ricky Kambuaya
Pemain terakhir yang diprediksi bakal dicoret Shin Tae-yong adalah Ricky Kambuaya yang berposisi sebagai gelandang.

Ricky Kambuaya juga menjadi salah satu nama yang tak masuk skuad final saat berhadapan dengan Bahrain.

Selain itu, persaingan ketat antara tiga gelandang abroad seperti Thom Haye, Ivar Jenner, dan Nathan Tjoe-A-On membuat dirinya jarang mendapatkan kesempatan.

Bahkan, pemain Dewa United itu sangat jarang terlihat dimainkan sejak awal pertandingan yang dilakoni Timnas Indonesia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

(igp/sub)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Erick Thohir Kembali Didapuk Jadi Menteri BUMN di Kabinet Merah Putih, Sederet Prestasi Ketum PSSI Itu Jadi Sorotan

Erick Thohir Kembali Didapuk Jadi Menteri BUMN di Kabinet Merah Putih, Sederet Prestasi Ketum PSSI Itu Jadi Sorotan

Presiden RI Prabowo Subianto menunjuk Erick Thohir untuk kembali menjabat sebagai Menteri BUMN di Kabinet Merah Putih 2024-2029. Prestasi Ketum PSSI disorot
Sosok Widiyanti Putri Wardhana Jadi Sorotan Seusai Ditunjuk Presiden Prabowo Jadi Menteri Parisiwata, Ternyata Punya Garis Keturunan Konglomerat

Sosok Widiyanti Putri Wardhana Jadi Sorotan Seusai Ditunjuk Presiden Prabowo Jadi Menteri Parisiwata, Ternyata Punya Garis Keturunan Konglomerat

Presiden Prabowo Subianto menunjuk pengusaha wanita Widiyanti Putri Wardhana menjadi Menteri Pariwisata pada Kabinet Merah Putih 2024-2029. Keturunannya ini...
Tak Cuma Bikin Timnas Indonesia Melejit di Ranking FIFA, Klub Liga 1 Juga Berpotensi Main di Piala Dunia Jika Pindah Federasi ke Oseania

Tak Cuma Bikin Timnas Indonesia Melejit di Ranking FIFA, Klub Liga 1 Juga Berpotensi Main di Piala Dunia Jika Pindah Federasi ke Oseania

Perpindahan federasi sepak bola Indonesia dari AFC ke Oseania bakal berikan sejumlah keuntungan tak hanya buat skuad Garuda namun juga para klub lokal Liga 1.
Susunan Wakil Menteri di Kabinet Merah Putih Presiden Prabowo Jadi Sorotan, Berikut Daftarnya

Susunan Wakil Menteri di Kabinet Merah Putih Presiden Prabowo Jadi Sorotan, Berikut Daftarnya

Presiden Prabowo Subianto menunjuk nama-nama wakil menteri dalam Kabinet Merah Putih 2024-2024 di Istana Merdeka, Jakarta, Minggu (20/10/2024).
Di-blacklist Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Elkan Baggott Buktikan Kelas di Lapangan dengan Jadi Satu-satunya Pemegang Rekor Ini

Di-blacklist Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Elkan Baggott Buktikan Kelas di Lapangan dengan Jadi Satu-satunya Pemegang Rekor Ini

Elkan Baggott, yang masih berkarier di Inggris, membuktikan kualitasnya meski sudah di-blacklist Shin Tae-yong dari skuad Timnas Indonesia sejak tahun ini.
Gantikan Bintang Puspayoga, Arifatul Choiri Fauzi Ditunjuk Jadi Menteri PPPA Dibantu Veronica Tan

Gantikan Bintang Puspayoga, Arifatul Choiri Fauzi Ditunjuk Jadi Menteri PPPA Dibantu Veronica Tan

Presiden Prabowo Subianto menunjuk Arifatul Choiri Fauzi menjadi Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) dalam Kabinet Merah Putih
Trending
Top 3 Bola: Bahrain Bakal Disanksi, FIFA dan AFC Kemungkinan Kabulkan Permintaan Bahrain, hingga Erick Thohir Bicara Soal Kevin Diks

Top 3 Bola: Bahrain Bakal Disanksi, FIFA dan AFC Kemungkinan Kabulkan Permintaan Bahrain, hingga Erick Thohir Bicara Soal Kevin Diks

Deretan berita di tvonenews.com yang menjadi berita top 3 bola, simak selengkapnya.
Prabowo-Gibran Resmi Dilantik, 3 Pemain Keturunan Ini Bakal Dinaturalisasi untuk Gabung Timnas Indonesia, Mereka Adalah...

Prabowo-Gibran Resmi Dilantik, 3 Pemain Keturunan Ini Bakal Dinaturalisasi untuk Gabung Timnas Indonesia, Mereka Adalah...

Di awal masa pemerintahan Prabowo dan Gibran, mereka akan dihadapkan dengan proses naturalisasi tiga pemain keturunan ini, agar bisa bergabung dengan timnas.
Pantas Shin Tae-yong Tak Mau Pusing soal Agama Pemain Timnas Indonesia, Buntut Kesal dengan Pelatih ini di Korea

Pantas Shin Tae-yong Tak Mau Pusing soal Agama Pemain Timnas Indonesia, Buntut Kesal dengan Pelatih ini di Korea

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong sempat menceritakan selalu menghargai agama para pemain dari pengalaman pahit pelatih asal Jerman ini di Korea Selatan.
Mantan Pemain Timnas Indonesia Beri Pesan Terbuka untuk Asnawi Mangkualam, Singgung Sikapnya Usai Kalah dari China:  Seharusnya...

Mantan Pemain Timnas Indonesia Beri Pesan Terbuka untuk Asnawi Mangkualam, Singgung Sikapnya Usai Kalah dari China: Seharusnya...

Salah seorang mantan pemain Timnas Indonesia memberikan pesan terbuka untuk Asnawi Mangkualam soal sikapnya setelah kalah melawan China, katanya seharusnya...
Dari Thom Haye Hingga Maarten Paes Berpeluang Tampil di Piala AFF 2024, Ini Prediksi Starting Eleven Timnas Indonesia

Dari Thom Haye Hingga Maarten Paes Berpeluang Tampil di Piala AFF 2024, Ini Prediksi Starting Eleven Timnas Indonesia

Piala AFF 2024 menjadi salah satu pembuktian bagi Shin Tae-yong yang seringkali memberikan sejarah baru bagi Timnas Indonesia. 
Langsung Ditunjuk Presiden Prabowo Subianto Jadi Penggantinya, Sjafrie Sjamsoeddin Ternyata Bukan Orang Sembarangan

Langsung Ditunjuk Presiden Prabowo Subianto Jadi Penggantinya, Sjafrie Sjamsoeddin Ternyata Bukan Orang Sembarangan

Presiden RI Prabowo Subianto resmi menunjuk Letjen TNI (Purn) Sjafrie Sjamsoedding menggantikannya sebagai Menteri Pertahanan (Menhan) di Kabinet Merah Putih.
Seusai Ditunjuk Presiden Prabowo Jadi Menteri Sekretaris Negara, Prasetyo Hadi: Saya Paham Betul Ini Tugas...

Seusai Ditunjuk Presiden Prabowo Jadi Menteri Sekretaris Negara, Prasetyo Hadi: Saya Paham Betul Ini Tugas...

Presiden Prabowo Subianto menunjuk Prasetyo Hadi sebagai Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) dalam susunan Kabinet Merah Putih periode 2024-2029.
Selengkapnya
Viral