"Dari sisi kondisi fisik, para pemain sangat bugar untuk menghadapi pertandingan besok (malam ini-red)," cetus Nova Arianto dikutip dari laman resmi PSSI.
Asisten pelatih Shin Tae-yong di Timnas Indonesia senior itu berharap anak asuhnya bisa menjalankan semua instruksinya agar bermain dengan maksimal untuk memenangkan laga.
"Saya berharap mereka bisa memahami apa yang telah kami rencanakan dan tampil dengan performa terbaik agar kami bisa meraih hasil positif melawan Kuwait," katanya.
Berbeda dengan komentar Nova Arianto yang bernada optimis, media Vietnam yakni Soha Vn justru meragukan kiprah Timnas Indonesia U-17 di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.
Media Vietnam itu memprediksi Garuda Asia akan kesulitan dalam merebut tiket ke putaran final Piala Asia U-17 2025 karena harus melawan tim sekelas Australia dan tuan rumah Kuwait.
Load more