LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Timnas Indonesia U-17 saat Kalahkan Kuwait
Sumber :
  • PSSI

Sempat Ragukan Timnas Indonesia U-17, Media Vietnam Kaget Tim Besutan Asisten Shin Tae-yong Itu Bisa Taklukkan Kuwait: Dikira akan Kesulitan, tapi...

Media Vietnam menyoroti kemenangan Timnas Indonesia U-17 atas Kuwait pada matchday pertama Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025

Kamis, 24 Oktober 2024 - 08:45 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Media Vietnam menyoroti kemenangan Timnas Indonesia U-17 atas Kuwait pada matchday pertama Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.

Garuda Asia -julukan Timnas Indonesia U-17- berhasil mengalahkan Kuwait dengan skor 1-0 dalam laga yang digelar di Stadion Abdullah Al Khalifa, Kuwait, Rabu (23/10/2024) malam WIB.

Di atas kertas, Kuwait yang bertindak sebagai tuan rumah cenderung lebih diunggulkan untuk meraih kemenangan, namun faktanya di luar prediksi.

Timnas Indonesia U-17 tak membutuhkan waktu lama untuk menciptakan gol pembuka pada menit ke-7 melalui skema bola mati. 

Baca Juga :

Berawal dari Zahaby Gholy yang mengirimkan bola dari tendangan sudut terukur mengarah ke Mathew Baker yang berdiri bebas di tiang jauh.

Tanpa ampun, Mathew Baker menyundul bola dengan dingin hingga masuk ke gawang Kuwait, membuat Garuda Asia unggul 1-0 atas tuan rumah.

Selebrasi Mathew Baker Usai Cetak Gol Buat Timnas Indonesia U-17
Selebrasi Mathew Baker Usai Cetak Gol Buat Timnas Indonesia U-17
Sumber :
  • TimnasIndonesia

 

Usai gol awal, Timnas Indonesia U-17 mendominasi pertandingan dengan terus menekan untuk mencari gol kedua. 

Di babak kedua, Kuwait menguasai permainan, sementara para pemain Timnas Indonesia U-17 mengerahkan seluruh tenaga di lini pertahanan untuk mempertahankan skor.

Taktik pertahanan tim besutan Nova Arianto itu berhasil memblokir semua upaya pengepungan Kuwait dan memanfaatkan peluang serangan balik berbahaya di pengujung pertandingan.

Namun sayang, Zahaby Gholy dan Mathew Baker melewatkan peluang tersebut untuk memperlebar jarak sehingga skor akhir tetap 1-0 untuk kemenangan Timnas Indonesia U17. 

Hasil ini membantu Timnas Indonesia U-17 untuk sementara menduduki peringkat kedua Grup G dengan koleksi tiga poin, kalah selisih gol dari Australia.

Dengan performa yang cukup impresif, Timnas Indonesia U-17 masih menjadi kandidat kuat dalam perebutan tiket melaju ke putaran final Piala Asia U-17 2025 yang akan digelar di Arab Saudi.

Nantinya, masing-masing juara grup dari 10 grup plus lima runner-up terbaik berhak lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2025.

Laga selanjutnya, Timnas Indonesia U-17 akan bertemu Kepulauan Mariana Utara pada 25 Oktober dan kemudian melawan Australia pada 27 Oktober 2024.

Di balik euforia kemenangan Timnas Indonesia U-17 atas Kuwait, rupanya media Vietnam yakni Soha Vn turut menyoroti performa skuad Garuda Asia.

Soha Vn yang awalnya sempat meragukan tim besutan Nova Arianto selaku asisten Shin Tae-yong di Timnas Indonesia senior itu, justru dibuat terkejut.

Media Vietnam itu tak menyangka prediksinya yang menyebut Timnas Indonesia U-17 akan mendapatkan kesulitan di Grup G ini, justru tak menyangka Garuda Asia bermain dengan impresif.

"Pada laga pembuka Grup G kualifikasi turnamen Asia U17 2025, tim U-17 Indonesia diperkirakan akan menghadapi banyak kesulitan saat menghadapi tuan rumah Kuwait. Namun, Indonesia menunjukkan keberaniannya dengan kemenangan impresif," tulis Soha Vn dalam artikelnya.

"Indonesia U-17 meraih kemenangan meyakinkan tepat di kandang Kuwait, sehingga memiliki keunggulan dalam persaingan untuk melanjutkan kualifikasi Asia," tambahnya.

"Dengan kemenangan dramatis, tim Indonesia unjuk kekuatan tangguh di turnamen Asia," tutup media Vietnam itu.

(yus)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Dianggap Mencekik, Ribuan Pedagang Pasar di Kota Bandung Ramai-ramai tolak Iuran Retribusi Sewa oleh Perumda 

Dianggap Mencekik, Ribuan Pedagang Pasar di Kota Bandung Ramai-ramai tolak Iuran Retribusi Sewa oleh Perumda 

Ribuan pedagang pasar yang terdiri dari 13 pasar tradisional di Kota Bandung, Jawa Barat, ramai-ramai melakukan aksi penolakan terhadap pungutan iuran sewa tempat atau retribusi yang dilakukan Perumda Pasar Juara Bandung.
Apresiasi Langkah Prabowo Tetapkan BPJPH di bawah Presiden, JAMMI : Bukti Kepedulian Pada Ummat

Apresiasi Langkah Prabowo Tetapkan BPJPH di bawah Presiden, JAMMI : Bukti Kepedulian Pada Ummat

JAMMI mengapresiasi langkah strategis Prabowo Subianto menetapkan Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) di bawah Presiden langsung.
Ternyata Ini Kekhawatiran Jens Raven Ketika Cetak Gol Kemenangan Piala AFF U-19 di Stadion GBK 

Ternyata Ini Kekhawatiran Jens Raven Ketika Cetak Gol Kemenangan Piala AFF U-19 di Stadion GBK 

Jens Raven mengenang kembali saat dia membawa juara Indonesia di ajang Piala AFF U-19 dengan mengalahkan Thailand dari gol semata wayang yang dicetaknya.
Kekasih Ferdiansyah Pemain Persib Diduga Selingkuh dengan Striker Timnas Indonesia ini: Pantes Kemarin Mainnya...

Kekasih Ferdiansyah Pemain Persib Diduga Selingkuh dengan Striker Timnas Indonesia ini: Pantes Kemarin Mainnya...

Kekasih Ferdiansyah, pemain Persib Bandung tengah disorot lantaran diduga selingkuh dengan Striker muda Timnas Indonesia. Kabar ini ramai di media sosial.
Betapa Herannya Media Vietnam, kok Timnas Indonesia U17 Bisa Menang Lawan Kuwait, padahal Skuad Nova Arianto...

Betapa Herannya Media Vietnam, kok Timnas Indonesia U17 Bisa Menang Lawan Kuwait, padahal Skuad Nova Arianto...

Media Vietnam heran kenapa bisa Timnas Indonesia U17 kalahkan Kuwait, bahas kemenangan skuad Nova Arianto dalam laga perdana Kualifikasi Piala Asia U17 2025.
Termasuk Ryan Flamingo, 3 Wonderkid Keturunan ini Direkomendasi Media Belanda untuk Gabung Jens Raven Bela Timnas Indonesia

Termasuk Ryan Flamingo, 3 Wonderkid Keturunan ini Direkomendasi Media Belanda untuk Gabung Jens Raven Bela Timnas Indonesia

Pemain Timnas Indonesia U-20, Jens Raven membuktikan diri bahwa dia layak bergabung dengan skuad Garuda setelah membawa juara Piala AFF dan lolos ke Piala Asia U-20.
Trending
Zinedine Zidane Tolak Mentah-mentah Tawaran Jadi Pelatih Arab Saudi, Zidane: Jika Ada Media yang Menyebarkan Rumor...

Zinedine Zidane Tolak Mentah-mentah Tawaran Jadi Pelatih Arab Saudi, Zidane: Jika Ada Media yang Menyebarkan Rumor...

Rumor bahwa Zinedine Zidane akan bergabung dengan Arab Saudi jelang laga kontra Timnas Indonesia akhirnya terbantahkan. Sahabat dekat Zidane, mengungkapkan kalau
Timnas Indonesia U-17 Hampir Bernasib seperti Seniornya yang Dirugikan Wasit Timur Tengah saat Hadapi Bahrain

Timnas Indonesia U-17 Hampir Bernasib seperti Seniornya yang Dirugikan Wasit Timur Tengah saat Hadapi Bahrain

Timnas Indonesia U-17 hampir bernasib seperti seniornya yang menderita kerugian karena keputusan wasit asal Timur Tengah saat menghadapi Bahrain bulan ini.
Mathew Baker Sempat 'Dikerjai' Wasit Sebelum Cetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia: Dikasari Pemain Kuwait tapi Tidak Pelanggaran

Mathew Baker Sempat 'Dikerjai' Wasit Sebelum Cetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia: Dikasari Pemain Kuwait tapi Tidak Pelanggaran

Nama Mathew Baker jadi sorotan fans Timnas Indonesia U-17 lantaran cetak gol penentu kemenangan Garuda Asia atas Kuwait di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.
Shin Tae-yong Akhirnya Panggil Elkan Baggott Lagi? Timnas Indonesia Beri Kode Ini, Katanya...

Shin Tae-yong Akhirnya Panggil Elkan Baggott Lagi? Timnas Indonesia Beri Kode Ini, Katanya...

Timnas Indonesia memberikan kode bahwa Shin Tae-yong kemungkinan bakal memanggil Elkan Baggott lagi pada FIFA matchday November nanti karena hal ini, katanya...
Klasemen Kualifikasi Piala Asia U-17 2025: Australia Ungguli Timnas Indonesia Usai Pesta Gol 19-0

Klasemen Kualifikasi Piala Asia U-17 2025: Australia Ungguli Timnas Indonesia Usai Pesta Gol 19-0

Klasemen Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 Grup G, di mana Timnas Indonesia harus puasa berada di urutan kedua meski sukses raih kemenangan kontra Kuwait.
PSSI Bisa Untung Miliaran Rupiah Usai FIFA Putuskan Laga Timnas Indonesia Vs Bahrain di Indonesia, Nasib Timnas Indonesia U-17 Hampir seperti Seniornya

PSSI Bisa Untung Miliaran Rupiah Usai FIFA Putuskan Laga Timnas Indonesia Vs Bahrain di Indonesia, Nasib Timnas Indonesia U-17 Hampir seperti Seniornya

Ini dua berita terpopuler. PSSI bisa untung miliaran rupiah usai FIFA putuskan laga Timnas Indonesia Vs Bahrain di Indonesia dan nasib Timnas Indonesia U-17 hampir sama seperti seniornya.
Kontroversi Ahmed Al Kaf Sudah Jadi Bahasan Dunia, Komentator Internasional Bingung dengan Tambahan Waktu yang Rugikan Timnas Indonesia

Kontroversi Ahmed Al Kaf Sudah Jadi Bahasan Dunia, Komentator Internasional Bingung dengan Tambahan Waktu yang Rugikan Timnas Indonesia

Wasit asal negara Oman, Ahmed Al Kaf, membuat bingung komentator internasional yang heran dengan tambahan waktu berlebihan hingga merugikan Timnas Indonesia.
Selengkapnya
Viral