tvOnenews.com - Sejak datangnya Maarten Paes, suporter Timnas Indonesia memiliki keyakinan kuat bahwa gawang Skuad Garuda tidak mudah dijebol lawan.
Pasalnya, Maarten Paes dinilai punya kemampuan yang cukup baik sebagai penjaga gawang Timnas Indonesia.
Namun dalam 4 pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, gawang Timnas Indonesia di bawah pengawasan Maarten Paes ternyata sudah kebobolan 5 kali.
Satu kali gawang Timnas Indonesia kebobolan saat menghadapi Arab Saudi.
Kemudian masing-masing dua gol tercipta ke gawang Timnas Indonesia saat melawan Bahrain dan China.
Lantas apa yang membuat Timnas Indonesia masih kebobolan walau sudah dijaga Maarten Paes?
Menurut pandangan pelatih legendaris Liga Indonesia, Jackson F Tiago, ternyata gawang Timnas Indonesia masih bisa kebobolan bukan karena kehebatan pemain lawan.
Jackson F Tiago pun menyampaikan bahwa sebenarnya Timnas Indonesia bisa bersaing dengan tim kuat tapi sayangnya masih belum memiliki konsistensi dalam setiap pertandingannya.
"Sebenarnya kalau bicara sepak bola Timnas Indonesia bisa bersaing sana, tapi kita tidak mampu menjaga konsistensi itu dari awal sampai akhir," ungkap Jackson F Tiago.
"Dari aspek konsenstrasi, fokus, mental," lanjutnya.
Jackson F Tiago juga menyebutkan bahwa lawan Timnas Indonesia selalu menunggu momen Skuad Shin Tae-yong melakukan kesalahan sehingga akhirnya bisa membobol gawang yang dijaga Maarten Paes.
"Menurut saya, lawan-lawan yang kita menghadapi mereka menunggu itu, aku yakin pasti ada instruksi itu," terang Jackson F Tiago.
"Kita fokus saja, nanti ada suatu waktu mereka akan melakukan kesalahan, misalnya pernah ada kesalahan dari kiper, dari stopper, dari siapa pun dan itu terjadi gol," lanjutnya.
(far)
Dapatkan berita menarik lainnya dari tvOnenews.com di Google News, Klik di Sini
Load more