Jakarta, tvOnenews.com - Jelang laga tandang melawan Timnas Indonesia, Federasi Sepak Bola Arab Saudi (SAFF) secara resmi umumkan sosok pelatih baru.
Ia adalah Herve Renard, sosok pelatih yang resmi dipinang Arab Saudi untuk menggantikan Roberto Mancini.
Roberto Mancini dipecat oleh SAFF lantaran dinilai gagal membawa Arab Saudi tampil apik di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
"Dewan Direksi Federasi Sepak Bola Arab Saudi menyetujui pelatih asal Prancis, Herve Renard, ditunjuk untuk memimpin tim nasional hingga akhir tahun 2025, dengan opsi untuk diperpanjang hingga Piala Asia pada 2027," ketarangan resmi SAFF dikutip Minggu (27/10/2024).
Isi Detail Kontrak Herve Renard Sebagai Pelatih Arab Saudi, Gajinya....
Mulai Minggu 27 Oktober 2024 atau hari ini, Herve Renard resmi mengemban tugas memimpin Timnas Arab Saudi.
Halaman Selanjutnya :
"November mendatang, Al Akhdar bersiap melakoni dua laga melawan Timnas Australia dan Timnnas Indonesia di laga kelima dan keenam Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia," jelas SAFF.
Load more