Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Shin Tae-yong mencatatkan berbagai statistik melawan Jepang saat menjadi juru taktik di Timnas Indonesia dan Korea Selatan.
STY akan kembali memimpin Timnas Indonesia saat melakoni dua laga dengan status tuan rumah dalam lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pada November 2024 mendatang, Timnas Indonesia langsung dihadapkan dengan dua raksasa Asia dari Grup C, yakni Jepang dan Arab Saudi.
Dua pertandingan itu dijadwalkan bakal bergulir di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Jumat (15/10/2024) dan Selasa (19/10/2024).
Jepang bukanlah sosok lawan yang asing bagi Shin Tae-yong ketika berstatus sebagai pelatih.
Tak hanya bersama Timnas Indonesia, Shin Tae-yong diketahui pernah bertemu dengan Samurai Biru saat menjabat sebagai pelatih Korea Selatan.
Pertemuan pertama pelatih berusia 54 tahun itu dengan Jepang terjadi di gelaran East Asia Championship 2017 pada 16 Desember 2017 silam.
East Asia Championship sendiri merupakan turnamen sepak bola negara-negara Asia Timur, seperti layaknya Piala AFF di Asia Tenggara.
Shin Tae-yong yang menjadi pelatih Korea Selatan saat itu berhasil melibas Jepang dengan skot telak 4-1 di babak penyisihan grup.
Nama-nama seperti Kim Shin-wook, Lee Keun-ho, dan Jung Woo-young menjadi para pemain yang merobek jala gawang Jepang.
Bahkan kala itu, Yeom Ki-hun yang merupakan pelatih striker Timnas Indonesia juga mencatatkan namanya di papan skor.
Seperti yang diketahui, Yeom Ki-hun merupakan mantan pemain Korea Selatan yang pernah merasakan kepelatihan era Shin Tae-yong.
Kini, dirinya turut dibawa Shin Tae-yong sebagai salah satu asisten pelatihnya di Timnas Indonesia yang berfokus melatih lini serang skuad Garuda.
Kemudian, Shin Tae-yong juga pernah bertemu kembali dengan Jepang saat berstatus sebagai pelatih Timnas Indonesia.
Kala itu, Marselino Ferdinan cs berhadapan dengan Samurai Biru dalam babak penyisihan grup Piala Asia 2023.
Namun, nasib berbeda dialami Shin Tae-yong kala kembali bertemu dengan Jepang sebagai pelatih di tim yang berbeda.
Timnas Indonesia harus menelan kekalahan 1-3 dari Jepang dalam laga pamungkas fase grup Piala Asia 2023.
Sandy Walsh menjadi satu-satunya pemain yang dapat merobek jala gawang Samurai Biru.
Meski mengalami kekalahan pada pada laga itu, namun skuad Garuda berhak melaju ke babak 16 besar dengan status sebagai peringkat ketiga terbaik.
- Timnas Indonesia (1) vs (3) Jepang, babak penyisihan grup Piala Asia 2023
- Korea Selatan (4) vs (1) Jepang, babak penyisihan grup East Asia Championship 2017
(igp/yus)
Load more