Jakarta, tvOnenews.com - Timnas Indonesia U-20 dijadwalkan akan menggelar lima kali uji coba selama pemusatan latihan (TC) di Tokyo, Jepang sebagai persiapan jelang Piala Asia U-20 2025.
Garuda Muda -julukan Timnas Indonesia U-20- menjadi salah satu peserta putaran final Piala Asia U-20 2025 yang akan digelar di China pada 6-23 Februari tahun depan.
Timnas Indonesia U-20 memastikan tempat di putaran final Piala Asia U-20 2025 setelah finis di posisi puncak Grup F dengan mengantongi tujuh poin.
Kepastian itu didapat Jens Raven dan kolega usai pada laga terakhir babak kualifikasi bermain imbang melawan Yaman 1-1.
Namun sampai saat ini, belum diketahui negara peserta yang akan menjadi lawan Timnas Indonesia U-20 karena drawing baru akan dilakukan pada 17 November 2024.
Satu hal yang pasti, total 16 negara peserta yang lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2025 di China dan akan dibagi ke dalam empat grup.
Load more