tvOnenews.com - Kabar mengenai pemain ini kemungkinan besar tidak akan dinaturalisasi untuk bela Timnas Indonesia karena melanggar peraturan FIFA.
Serta, Coach Justin pernah meluapkan kekecewaannya kepada pemain ini yang dirasa kurang berkontribusi pada Timnas Indonesia.
Kedua berita tersebut menjadi berita Bola terpopuler di tvOnenews.com pada Rabu, 30 Oktober 2024.
Seperti apa informasi mengenai kedua berita tersebut? Simak rangkumannya berikut ini.
Timnas Indonesia. (AFC)
Timnas Indonesia kini menyuguhkan prestasi yang luar biasa karena dapat bersaing dengan tim nasional dari berbagai negara.
Atas prestasinya tersebut, Timnas Indonesia terus membuka peluang untuk melakukan naturalisasi kepada pemain berbakat keturunan Indonesia.
Namun tidak bagi pemain ini, seorang bek tengah PSV Eindhoven, Ryan Flamingo, kemungkinan besar tidak akan dinaturalisasi oleh Timnas Indonesia meski ia ingin sekali bergabung.
Meski ia menunjukkan minatnya, namun proses naturalisasi yang diharapkan tidak akan berjalan mulus.
Dalam sebuah unggahan di Instagram, Ryan Flamingo memberikan komentar dengan emoji bendera Indonesia, yang langsung memicu spekulasi mengenai kemungkinan ia membela Timnas Indonesia.
Walaupun dirinya memiliki keturunan Indonesia melalui nenek moyangnya di Suriname, namun darah indonesia yang ada dalam diri Flamingo hanya berasal dari buyutnya.
Ini berarti garis keturunannya melebihi tiga generasi, yang bertentangan dengan syarat FIFA untuk perpindahan federasi.
Syarat tersebut menyatakan bahwa garis keturunan harus sampai ke kakek atau nenek, bukan buyut. Maka, kesempatan Ryan Flamingo untuk dinaturalisasi cukup tipis.
SImak berita selengkapnya: FIFA Tak Restui Pemain Keturunan ini Bela Timnas Indonesia Sekalipun Sudah Dinaturalisasi, Ini Alasannya
Coach Justin beri komentar pedas soal Rafael Struick. (Kolase tvOnenews)
Seorang pandit Senior, Coach Justin pernah terang-terangan memberikan kritikan pedas terhadap performa Rafael Struick usai laga Timnas Indonesia kontra Bahrain.
Menurutnya, Rafael Struick dirasa masih kurang berkontribusi dan harus memperbaiki diri demi kemajuan Timnas Indonesia.
Sebelumnya, Coach Justin memberi apresiasi untuk sang striker Timnas Indonesia itu yang sudah berhasil mencetak gol ke gawang Bahrain.
“Struick itu ya dia cetak gol luar biasa ya,” ungkap Coach Justin dikutip tim tvOnenews.com pada Rabu (30/10/2024).
Meski begitu, pandit senior ini menilai bahwa Rafael Struick belum menunjukkan permainan yang optimal selama laga melawan Bahrain.
“Tapi dia nggak main bagus kalau gua bilang,” kata Coach Justin.
Tak hanya itu, Coach Justin juga merincikan beberapa kelemahan yang masih ada dalam diri Rafael Struick.
Simak berita selengkapnya: Coach Justin Luapkan Kekecewaannya Terhadap Rafael Struick sampai Minta ‘El Klemer’ Turun Kasta, Shin Tae-yong Disarankan Rotasi Pemain?
(anf/asl/kmr)
Load more