Jakarta, tvOnenews.com - Timnas Indonesia akan menjamu tim kuat Asia, Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 15 November 2024.
Meski tak Indonesia tak diunggulkan dalam laga tersebut, pelatih legendaris Jepang, Takeshi Okada ternyata menyatakan bahwa skuad Garuda tak bisa dianggap remeh saat bermain di kandang sendiri.
Dia mengatakan, stadion yang akan dipenuhi suporter Timnas Indonesia jelas akan memberikan tekanan kepada Timnas Jepang.
Wakil Presiden Federasi Sepak Bola Jepang (JFA), Takeshi Okada. (Foto: tvOnenews.com - Ilham Giovani)
Takeshi pun bercerita bahwa dirinya pernah bermain di SUGBK yang dipenuhi suporter.
"Jadi waktu saya menjadi pemain sempat merasakan di lapangan itu dipenuhi kurang lebih 100 ribu orang itu tekanannya luar biasa," kata Takeshi di Jakarta, dikutip Senin (4/11).
Wakil Presiden Federasi Sepak Bola Jepang (JFA) itu pun menambahkan bahwa jika SUGBK dipadati penonton, maka hal itu akan menguntungkan skuad asuhan Shin Tae-yong. Bukan tak mungkin, Timnas Indonesia mampu menahan atau bahkan membungkam Jepang.
"Makanya suporter (Timnas Indonesia) kalau bisa enggak usah dateng ke stadion," ujarnya diiringi dengan gelak tawa.
Selain itu, menurut Takeshi, tim Samurai Biru akan kesulitan melawan Timnas Indonesia.
Suporter Timnas Indonesia. (Foto: PSSI)
Pria yang juga pelatih Timnas Jepang era 1998 itu mengatakan bahwa perkembangan dan kekuatan Timnas Indonesia di bawah pimpinan Shin Tae-yong kini sudah meningkat pesat.
"Jujur saya khawatir karena Indonesia Indonesia sekarang semakin lama semakin kuat, skillnya semakin bagus," ujar Takeshi.
Diketahui bahwa selang beberapa hari usai melawan Jepang, Timnas Indonesia akan menjamu Arab Saudi di Jakarta pada 19 November 2024.
Saat ini Timnas Indonesia baru mengoleksi tiga poin dan menempati peringkat kelima klasemen sementara Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. (dpi)
Load more