Media Jepang itu secara spesifik menyebut Justin Hubner yang pernah memperkuat Timnas Belanda U-20 sebelum dinaturalisasi menjadi WNI untuk membela Timnas Indonesia.
Selain Justin Hubner, ada Maarten Paes, Mees Hilgers, Calvin Verdonk hingga Thom Haye juga pernah memperkuat Timnas Belanda kelompok umur sebelum dinaturalisasi.
"Timnas Indonesia mengumumkan pemain, termasuk mantan Cerezo Osaka, (Justin) Hubner dan pemain kelompok umur Timnas Belanda lainnya yang akan bermain melawan Jepang pada tanggal 15 (November)," tulis Nikkan Sports dalam artikelnya.
"Dari 27 pemain, lebih dari setengahnya, 16 (pemain), berasal dari liga luar negeri," tambahnya.
Lebih lanjut, media Jepang itu juga menyoroti kehadiran Calvin Verdonk yang merupakan rekan setim dari penyerang Timnas Jepang, yakni Koki Kagawa di NEC Nijmegen.
Load more