Rumor ini berawal dari unggahan mertua Pratama Arhan, Andre Rosiade yang mengeluarkan wacana soal kembalinya pemain asal Blora tersebut ke Indonesia.
"Bagaimana pendapat pendukung Timnas Indonesia kalau selama libur 2 bulan sebelum masuk ke klubnya musim depan, untuk menjaga kondisi Pratama Arhan bermain di Semen Padang?," tanya Andre Rosiade di unggahan Instagram Story-nya.
Namun, tampaknya keinginan Andre Rosiade untuk membawa Pratama Arhan ke Semen Padang akan terbentur dengan kesepakatan bersama klub sebelumnya, PSIS Semarang.
Pada 2022 lalu sebelum Pratama Arhan memutuskan pergi ke Jepang untuk bermain bersama Tokyo Verdy, Chief Executive Officer (CEO) PSIS, Yoyok Sukawi telah membuat kesepakatan dengan agen dan pemain.
Yoyok Sukawi mengungkapkan, Pratama Arhan merupakan brand ambassador dari tim yang identik dengan warna biru tersebut.
Load more