Di sisi lain, media Jepang itu juga mengkritisi keputusan Shin Tae-yong yang lagi-lagi memanggil Pratama Arhan dan Justin Hubner ke Timnas Indonesia.
Mereka heran dan bertanya-tanya, apakah Pratama Arhan dan Justin Hubner bisa berkontribusi bagi Timnas Indonesia karena saat keduanya main di liga Jepang, mereka sulit mengeluarkan potensi terbaiknya.
Terkhusus Pratama Arhan, ia datang ke Tokyo Verdy pada 2022 dan bertahan selama dua musim di sana. Namun, hanya 55 menit dirinya tampil di klub tersebut karena kesulitan bersaing.
“Pemain dengan pengalaman bermain di Jepang juga bergabung dengan tim. (Pratama) Arhan yang pernah main di Tokyo Verdy pada tahun 2022 hingga 2023 yang saat itu di J-League 2,” tulis Sanspo.
Namun, media Jepang tersebut memuji kemampuan langka Pratama Arhan yakni lemparan jauh yang sempat merepotkan mereka di Piala Asia 2023 lalu.
“Meski baru mengikuti dua pertandingan liga dalam dua tahun, ia merupakan pemain yang pandai melakukan lemparan jauh, seperti yang juga ia lakukan saat bermain melawan Jepang di Piala Asia pada Januari tahun ini,” tambahnya.
Load more