Rencananya, Shin Tae-yong akan membuat pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia U-22 dimulai pada 26 November 2024 selama 10 hari.
Pelatih asal Korea Selatan ini mengisyaratkan bakal memaksimalkan pemain-pemain yang tersedia di Liga 1 untuk Piala AFF 2024.
Mengingat akan sulit mendatangkan pemain keturunan yang berkarier di Eropa, karena Piala AFF bukan lah kalender FIFA.
"Ini bukan periode FIFA Matchday, bukan juga turnamen resmi FIFA. Jadi kemungkinan sulit untuk panggil pemain luar. Itu mungkin salah satu alasan kenapa tidak bisa membawa," kata STY.
Tanggapan Coach Justin
Pengamat sepak bola nasional, Coach Justin mengatakan bahwa ajang Piala AFF ini penting untuk Shin Tae-yong memberikan kesempatan kepada pemain muda.
"Memberikan kesempatan kepada pemain muda, merubah mindset pemain-pemain Liga 1 yang akan bermain, biar mereka bisa mengikuti, biar tahu standar di timnas utama itu seperti ini," ungkapnya dilansir youtube Indosiar.
Load more