Bagi Thom Haye, peluang keluar dari posisi dua terbawah masih terbuka lebar karena poin setiap tim peserta Grup C masih berdekatan.
"Poin dari tim negara lain di Grup C saling berdekatan, dan kita ada beberapa tim yang bisa kita menangkan," kata Thom Haye.
Bagi pemain kelahiran 9 Februari 1995 ini, kembali ke Indonesia, apalagi bermain di Stadion GBK selalu menjadi hal yang paling dinantikanya.
Motivasi dari suporter Timnas Indonesia pun diakui Thom Haye membawanya optimis untuk meraih tiga poin dari dua laga tersebut.
"Kita akan bermain di kandang jadi dengan segala respek apapun bisa terjadi dan akan bagus kalau kita bisa menang, paling tidak satu dari dua laga di edisi kali ini," kata Thom Haye.
Hingga Senin (11/11/2024) malam, Thom Haye masih dalam perjalanan menuju Jakarta.
Dia masuk dalam rombongan terakhir Timnas Indonesia yang kini sudah berkumpul dan melakukan latihan perdana. (hfp)
Load more