"Jujur saya senang di Inggris, lebih nyaman dan enjoy mungkin karena pemain dan stafnya semua sangat baik sama saya," ujar Marselino Ferdinan di Fairmont Hotel Jakarta, Selasa (12/11/2024).
"Ya objektif jadi saya sangat kerja keras untuk mendapatkan menit bermain," tambahnya.
Pemain berusia 20 tahun itu menyebut jika faktor bahasa menjadi salah satu penyebab yang membuat dirinya lebih nyaman saat berkarier di Oxford United.
Marselino Ferdinan menjelaskan bahwa beberapa pemain yang bermain di KMSK Deinze sangat jarang bisa berbahasa Inggris.
"Mungkin, faktor (bahasa) mungkin karena di sana (Belgia) pakai bahasa Belgia, Belanda, Perancis jadi semuanya tidak terlalu bisa bahasa Inggris," jelas Marselino Ferdinan.
Sebelumnya, Marselino Ferdinan untuk pertama kalinya dapat menembus skuad utama dari Oxford United kala bersua Hull City di pekan ke-14 Championship 2024/2025.
Bertindak sebagai tuan rumah, laga itu sendiri berakhir kemenangan Oxford United 1-0 atas Hull City yang berlangsung di Kassam Stadium pada Rabu (6/11/2024) dini hari WIB.
Load more