Skuad Garuda saat ini berada di posisi kelima klasemen sementara dengan hanya mengantongi tiga poin.
Apalagi, situasi krusial bakal semakin berat akibat Jepang yang diunggulkan mulai dari kualitas, pola permainan, hingga ranking FIFA.
Shin Tae-yong bahkan tak menampik terkait performa Jepang yang jauh di atas Timnas Indonesia dari berbagai aspek.
"Seperti yang kita tahu, tim Jepang itu memang yang terbaik di Asia dalam ranking FIFA," ujar Shin Tae-yong di Stadion Madya GBK, Selasa (12/11/2024).
Kendati begitu, Shin Tae-yong meminta untuk para pemainnya tanamkan pola berpikir yang positif saat berhadapan dengan skuad berjuluk Samurai Biru tersebut.
Pelatih asal Korea Selatan itu mengatakan bahwa pola pikir yang harus ada dalam anak asuhnya adalah percaya pada diri sendiri.
Menurutnya, pemain Timnas Indonesia harus memiliki rasa percaya diri dari segi apapun, mulai dari fisik hingga mental.
Load more