Jakarta, tvOnenews.com - Tiga pemain Timnas Indonesia bersepakat tentang satu hal mengenai Kevin Diks, yang dikonfirmasi bakal memperkuat skuad Garuda di laga melawan Jepang dan Arab Saudi.
Skuad Garuda berlaga di Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan melakoni dua partai kandang dengan menghadapi Jepang dan Arab Saudi di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.
Untuk dua laga ini, Kevin Diks dinaturalisasi demi menutupi ketiadaan Mees Hilgers, yang mengalami cedera saat memperkuat FC Twente.
Diks merupakan pemain FC Copenhagen, yang bermain secara reguler di klub asal Denmark hingga tampil di Liga Champions.
Para pemain Timnas Indonesia berkomentar tentang kehadirannya dan bersepakat bahwa Diks adalah sosok yang luar biasa dan bisa meningkatkan tim melalui pengalamannya.
Setidaknya, ada tiga pemain dalam skuad Garuda yang menyampaikan hal yang sama mengenai Diks.
“Dia adalah seorang pemain yang luar biasa. Dia tak sabar untuk membantu kami. Kami akan menyambutnya dengan pelukan hangat,” kata Amat kepada media pada Selasa (12/11/2024) kemarin.
Calvin Verdonk, yang pernah bermain dalam tim yang sama dengannya di Feyenoord, bersaksi Diks akan memberikan dampak yang positif karena pengalamannya.
“Saya pikir itu bagus untuk tim, saya mengenal Kevin sejak lama. Saya bermain bersamanya di Feyenoord, jadi saya tahu kualitasnya,” kata Verdonk pada Selasa (12/11/2024).
“Ya, saya pikir dia adalah pemain top. Saya pikir, itu menyenangkan untuk memilikinya melawan Jepang, karena dia punya pengalaman untuk bermain menghadapi para pemain seperti Mitoma, Kubo. Saya pikir dia bisa membantu tim dengan ini,” lanjut Verdonk.
Justin Hubner mengaku tidak tahu banyak mengenai Diks, namun satu yang diketahui bahwa dia memiliki banyak pengalaman yang akan membantu tim.
“Saya tidak tahu pemain seperti apa dia karena dia banyak bermain [di berbagai posisi], tapi bagus karena ini bisa menjadi lebih mudah untuk tim, dia punya banyak pengalaman.” tutur Hubner tentang Diks.
Setibanya di Jakarta, Diks sudah langsung berlatih bersama skuad Timnas Indonesia pada Selasa (12/11/2024) malam kemarin WIB. (rda)
Load more