Honda pun memberikan penilaian positif terhadap kualitas skuad Garuda.
“Indonesia adalah tim di Asia Tenggara yang sangat berbahaya. Dari segi kualitas, mereka punya pemain yang sempurna,” ungkap Keisuke Honda, dikutip dari Thou Bao Van Hoc Nghe Thuat, dikutip Rabu (13/11/2024).
Honda juga menilai bahwa jika Timnas Indonesia terus berada di jalur yang positif, mereka berpotensi menjadi ancaman bagi tim-tim lain di Asia.
“Ini merupakan tim terlengkap di kawasan dan akan terus berlanjut. Sangat menarik untuk ditunggu,” ujar Keisuke Honda.
Selain itu, Honda mengamati bahwa banyak pemain Indonesia yang kini merambah karier di luar negeri, yang semakin mendukung kemajuan timnas.
“Saya melihat ada perkembangan pesat Timnas Indonesia terutama dengan pemain yang banyak tersebar di Eropa,” kata Keisuke Honda.
Baca berita selengkapnya: Legenda Jepang Singgung Banyaknya Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Menurutnya di Era Shin Tae-yong Skuad Garuda …
Kevin Diks Gantikan Posisi Mees Hilgers
Load more