Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu meyakini Timnas Indonesia masih bisa lolos ke Piala Dunia 2026.
Turut diketahui bahwa Timnas Indonesia gagal menambah poin klasemen seusai dibantai Jepang dengan skor 0-4 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (15/11).
Seusai pertandingan, Hajime Moriyasu mengatakan bahwa Timnas Indonesia memiliki kualitas yang layak untuk lolos ke Piala Dunia 2026.
"Menurut saya, Indonesia punya kualitas pemain yang layak lolos ke Piala Dunia," kata Hajime dalam jumpa pers seusai pertandingan.
Hajime pun menilai pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong sudah menjalankan tugasnya dengan baik. Apalagi, kata Hajime, Shin Tae-yong memiliki waktu yang tak banyak untuk menyiapkan skuad Garuda yang diperkuat pemain baru.
"Saya rasa pelatih Shin Tae-yong juga sudah melakukan tugasnya dengan baik di tengah sempitnya waktu dia untuk melatih skuad. Kemudian, ada juga pemain yang baru datang, itu membuat sulit bagi skuad berlatih karena waktu (berkumpul) sempit," ujar Hajime.
Load more